Dalam kitab Usus at Ta'lim fi Daulah al Khilafah, karya Syaikh Atha' bin Khalil, dijelaskan bahwa sistem pendidikan Islam dibangun dari landasan akidah. Strategi pendidikan harus dirancang untuk mewujudkan identitas keislaman yang kuat, baik dalam aspek pola pikir (aqliyah) maupun aspek pola sikap (nafsiyah). Metode pengajarannya harus talaqiyan fikriyan. Hingga penanaman tsaqafah Islam berupa aqidah, pemikiran, dan perilaku Islam merasuk ke akal dan jiwa anak didik.
Pengaitan antara akidah Islam dengan sistem pendidikan Islam akan menghasilkan generasi yang berkepribadian Islam dan mulia. Alhasil, generasi tidak akan mungkin melakukan kriminalisasi terhadap guru mereka sendiri. Karena mereka memahami rasa takzim (hormat) kepada guru menjadi salah satu faktor keberkahan ilmu, hingga mereka menjadi pribadi yang mulia.
Wallahu a'lam bishawab.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H