Jenis dampak inflasi
Memang tidak bisa kamu abaikan bahwa inflasi sangat berdampak di kehidupan. Ada dua jenis dampak inflasi. Dampak negatif inflasi dan dampak positif inflasi.
Nah, apa saja contoh-contoh dari dua jenis dampak inflasi di atas ? Penasaran ? kamu simak saja uraian-uraiannya di bawah ini !
1. Dampak negatif  inflasi
Dikutip dari laman kompas.com, 5 contoh dampak negatif inflasi diantaranya :
Daya beli menurun
Saat harga barang melonjak naik, dengan mengeluarkan uang yang sama menyebabkan jumlah barang yang dibeli lebih sedikit. Kondisi ini sangat merugikan bagi masyarakat yang memiliki pendapatan tetap atau hanya punya satu sumber pendapatan saja.
Ekonomi tidak pasti
Ketidakpastian ekonomi karena inflasi yang berat dapat mengganggu aktivitas bisnis dan investasi. Sehingga dapat memperlambat pertumbuhan ekonomi.
Alokasi sumber daya alam berubah-ubah
Adanya inflasi menyebabkan distorsi anggaran alokasi untuk sumber daya. Hal tersebut karena perubahan harga relatif barang atau jasa, demi menghemat pengeluaran terpaksa membeli barang yang tidak sesuai prioritas.