dalam ibadah ritual saja, yang dibaca dalam sholat, acara tahlilan dll. Namun lebih dari itu, kita
juga menjadikannya sebagai pedoman dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Allah SWT berfirman :
“Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (Nya), dan Ulil amri di
antara kamu. Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah ia
kepada Allah (Al-Quran) dan Rasul (sunnahnya), jika kamu benar-benar beriman kepada Allah
dan hari kemudian. yang demikian itu lebih utama (bagimu) dan lebih baik akibatnya”(QS.
Annisa : 59)
Umat Islam diwajibkan taat kepada Allah dan Rasul dan Ulil Amri/pemerintah. Imam
Ibnu Katsir dalam kitab tafsirnya mengatakan bahwa Ulil Amri adalah para ulama dan umaro.
Ulama adalah bentuk jamak dari kata alim sedangkan umaro adalah bentuk jamak dari kata amir.