Merujuk pada definisi HOROR adalah sesuatu yang menimbulkan perasaan ngeri atau takut yang amat sangat, jadi sebelum membicarakan phrase horor, ada dua kata yang sangat perlu untuk didalami secara serius yaitu  "ngeri" dan "takut" dimana kata itu sendiri merupakan satuan bahasa yang mempunyai arti atau satu pengertian. Dalam bahasa Indonesia kata adalah satuan bahasa terkecil yang mengisi salah satu fungsi sintaksis dalam suatu kalimat, yang maknanya SANGAT PERLU ditempatkan pada kesesuaiannya.
Ngerinya menyeberangi sungai pada anak-anak dan orang dewasa tentu berbeda tingkatannya, demikian pula takutnya memegang ular pada anak-anak dan orang dewasa juga berbeda kadarnya. Inilah yang akan menjadi poin penting bagi saya pribadi mengenai Sastra Horor yang akan di diskusikan nanti terlepas dari unsur populer dan pemetaan genre dari sastra horor itu sendiri.
Red---Radit Indragunawan
Sumber referensi, Pentas Teater MANTRA MANUSIA karya Arief Akbar Bsa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H