Dalam kompetisi tersebut, mereka berhasil membuat bangga UAJY bahkan Indonesia dengan meraih berbagai penghargaan, di antaranya, Gold Medal for Winner of Grand Prix Nations – Folklore A Capelle dengan total poin 94.70, Gold Medal for Winner of Champions Competition – Folklore A Capella dengan total poin 90.00, dan Gold Medal for 2nd place of Grand Prix of Nations – Mixed Youth dengan total poin 86.10.
“Hasil memang tidak akan menghianati proses”, kata Yason selaku pelatih PSM UAJY. Ungkapan tersebut cocok untuk menggambarkan usaha dan proses yang dilalui oleh PSM UAJY.
Mereka di tempa layaknya baja, keras dan kuat. Proses yang harus mereka lalui begitu pajang. Mereka harus bernyanyi, berlatih koreografi hingga jam dua pagi setiap harinya.
Penghargaan yang mereka dapat, sudah pantas untuk menggantikan setiap keringat, emosi, kantuk, dan lelah yang mereka rasakan selama proses latihan.
“Dalam delapan bulan proses latihan itu, anak-anak sudah mengorbankan banyak hal, banyak kegiatan, bolos kuliah dan lain sebagainya. Jadi, penghargaan ini sangat sebanding dan worth it sekali” tambah Rizky.
Terakhir, semoga bakat-bakat lain yang ada di UAJY juga dapat bersinar di kancah internasional dan semakin membuat UAJY di kenal di dunia luar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H