Coba perhatikan hal krusial yang biasanya dijadikan perbincangan dalam pre marital counseling berikut ini :
1. Tentang visi dan misi. Tujuan hidup Anda dan pasangan mungkin berbeda. Sangat penting untuk menyatukan visi dan misi dalam membina rumah tangga. Bicarakan mengenai visi dan misi Anda dan calon pasangan.Â
2. Mengenai tanggung jawab pengelolaan ekonomi keluarga. Bisa dibahas, apakah istri boleh ikut bekerja, tentang pengelola keuangan rumah tangga. Atau siapa yang akan menjadi pemanggul utama tanggung jawab ekonomi keluarga.Â
3. Mengenai peran dalam menjalankan tugas dalam rumah tangga. Kebanyakan calon pasangan abai pada poin ini. Sehingga ketika menghadapi realita pembagian peran dalam rumah tangga terjadi perdebatan.Â
4. Apabila mempunyai harapan akan anak-anak, alangkah baiknya bila dibicarakan juga mengenai pola asuh anak di masa mendatang.Â
5. Bagus juga bila membincangkan mengenai keyakinan masing-masing. Ini dapat dilakukan semenjak memulai hubungan.
Dan masih banyak hal lain yang sudah semestinya menjadi pertimbangan atau bahan diskusi sebelum memasuki dunia pernikahan.Â
Hal yang tidak kalah penting adalah mencari solusi dengan komunikasi "i messege". Sampaikan pesan atau persoalan Anda dengan mengatakan bagaimana perasaan Anda mengenai kondisi yang ingin bangun bersama.Â
Bagaimana bila ada perbedaan prinsip?Â
Percik masalah mungkin dapat terjadi bila ada perbedaan cara memandang sebuah masalah.Â
Masalah beda cara makan saja bisa menjadi penyulut sebuah perdebatan panjang tak bertepi. (Ah, penulis artikel ini memang lebay!)Â