Mohon tunggu...
Diah Lutfiani
Diah Lutfiani Mohon Tunggu... Pustakawan - mahasiswa yang mengandalkan kepentingan untuk dapat dekat dengan orang

blog ini akan berisi hal-hal yang membuat pembaca ingin tahu tentang ilmu perpustakaan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Program Pemetaan Informasi Pemustaka

20 November 2019   11:56 Diperbarui: 20 November 2019   12:04 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Pada program ini titik fokus kegiatan adalah dengan membuat peta konsep bagaimana pemustaka bisa mendapat informasi sesuai secara mandiri tanpa bantuan pustakawan. Ide awal dari program ini adalah adanya masalah pada kebutuhan mahasiswa dalam menemukan teori pendukung argument dalam tulisan ilmiah yang dibuat. Mahasiswa masih kesulitan menemukan teori sesuai pendapat mereka yang ada pada literatur sebelumnya.

Melalui peta konsep ini diharapkan pemustaka dapat lebih mudah menemukan informasi yang ia butuhkan dari sumber yang ada di perpustakaan. Pemustaka hanya perlu mengikuti alur pada peta konsep yang telah dibuat dan bisa bertanya lebih lanjut pada pustakawan apabila ada kebingungan.

Program ini berbeda dengan layanan referensi. Apabila pada layanan referensi pemustaka menerima hasil dari jasa penelusuran informasi tanpa urusan yang lainnya, pada program ini pemustaka dituntut untuk berfikir mengenai bagaimana cara untuk menemukan infromasi sesuai kebutuhannya.

Program ini juga memberi dampak literasi bagi pemustaka. Pemustaka menjadi lebih cerdas dalam memilih informasi karena tidak memasrahkan keseluruhan informasi pada pustakawan.  Pemustaka hanya perlu mengikuti alur dalam peta konsep yang dibuat. Terdapat keterampilan dasar yang dibutuhkan oleh pemustaka agar dapat memahami bagaimna peta konsep ini bekerja yaitu; 1. Pemahaman search engine umum pada browser internet 2. Pemahaman situs referensi yang dilanggan oleh perpustakaan 3. Pemahaman akses jaringan pada keseluruhan situs. Apabila pemustaka sudah memiliki pemahaman tersebut maka akan mudah bagi mereka menerapkan langkah-langkah dalam peta konsep hasil program ini.

KESIMPULAN

Penulis mengusulkan inovasi berupa Program Pemetaan Informasi Pemustaka. Program ini termasuk pada layanan pengguna khusunya layanan referensi. Melalui program ini maka pustakawan dapat membantu pemustaka menemukan infromasi sesuai kebutuhannya serta meningkatkan kemampuan pemustaka dalam literasi informasi karena kebuthan akan penelusuran informasi secara individu.

DAFTAR PUSTAKA

Ed Fay Julianne Nyhan , (2015),"Webbs on the Web: libraries, digital        humanities and collaboration", Library Review, Vol. 64 Iss 1/2 pp. 118 -        134

Heffernan, Laura; Sagner Buurma, Rachel (2018-04-11). "Search and Replace: Josephine Miles and the Origins of Distant Reading". Modernism / Modernity Print+. 3 (1). Retrieved 2018-08-17.

Ulumi, Bahrul; dkk. 2014. Pemasaran Jasa Informasi Perpustakaan. Tangerang: Universitas Terbuka

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun