Energi ini digunakan untuk membantu mesin bakar memacu mobil dalam sistem mesin hybrid pada mobil F1. Disini kita dapat mengatur pada seberapa banyak energi yang digunakan. Tentu harus memperhatikan sisa energi serta proses recharge-nya. Fitur ERS Management membuat strategi kian rumit sehingga membuat jalannya balapan semakin seru
Tak kalah penting di game ini setiap mobil F1 sudah menggunakan perangkat pelindung Halo yang kontroversial. Untuk anda yang ingin merasakan bagaimana mengemudikan mobil F1 dengan perangkat yang mirip sandal jepit ini tentu game F1 2018 sangat cocok untuk anda.
Menurut EUROGAMER, saat ini mode karier di F1 2018 adalah yang terbaik diantara game balap lainnya. Saya pun 100% setuju. Sebagai penggemar Formula 1, saya mulai bermain titel game besutan Codemasters ini sejak F1 2016. Sejak 2 tahun yang lalu, game ini berkembang dengan sangat pesat. Saya sebagai pembeli pun merasa sangat puas.
Game F1 2018 tersedia di konsol Xbox One dan PS4 serta PC. Saya sendiri bermain di PC dan membeli game ini melalui Steam. Saya juga ingin mengingatkan jika anda tertarik memainkan game ini yuk beli yang versi original.
Game ini dibanderol seharga Rp 249.999. Dengan harga segitu menurut saya game ini sama sekali tidak mahal mengingat kualitas yang ditawarkan begitu baik. Game ini juga turun harga cukup jauh khususnya untuk wilayah Indonesia. Di edisi F1 2016 dan F1 2017, saya membeli keduanya dengan harga hampir 400 ribu rupiah. Perbedaan yang cukup jauh bukan?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H