Dunia anak merupakan dunia bermain. Dengan bermain itu anak dapat memperoleh pelajaran yang mengandung aspek perkembangan kognitif, seni, sosial emosional dan perkembangan fisik. bagi anak-anak bermain merupakan suatu sarana untuk menggali pengalaman belajar yang sangat bermanfaat. Bermain juga berperan sebagai sarana untuk mengembangkan kreativitas dan daya cipta anak, karena bermain adalah sarana untuk menemukan pengalaman baru yang sebelumnya belum pernah di dapatkan.Â
Untuk di era modern seperti sekarang ini, sebagian besar anak-anak menggunakan gadget sebagai alat permainannya, oleh sebab itu sangat penting bagi orang tua untuk memperhatikan anak dengan cara menyediakan alat permainan edukatif berbentuk fisik bagi anak. Boleh saja bermin gadget namun harus diberi aturan. perbanyak waktu anak untuk bermain di lar bersama teman temannya, beraktivitas di lingkungan terbuka, jikalau di rumah orang tua harus bisa menyiapkan beberapa mainan, bahkan ikut dalam kegiatan bermain anak. Misalnya mainan masak-masakan, alat musik, buku dan lain sebagainya.
Anak usia Dini masih memerlukan peran orang dewasa yaitu seerti orang tua ataupun guru untuk membantu mencapai tugas perkembangannya, salah satu cara yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk dapat merangsang perkembangan anak adalah melalui penggunaan Alat Permainan Edukatif.
Apasih yang di maksud dengan Alat permainan Edukatif???
Mari kita simak penjelasan di bawah ini yaaa
Menurut Tedjasaputra Alat Permainan Edukatif ialah alat-alat permainan yang dirancang dan dibuat untuk menjadi sumber belajar dan pendidikan untuk anak usia dini agar mendapatkan pengalaman baru dalam kegiatan belajar.Â
Pengalaman ini akan berguna untuk meningkatkan aspek-aspek perkembangan anak yang meliputi aspek fisik motorik, emosi, sosial, kognitif, bahasa dan moral. Alat Permainan Edukatif dapat mengoptimalkan perkembangan anak dengan cara menyesuaikan usia dan tingkat perkembangannya.
Apakah ada perbedaan antara alat permainan dan alat permainan edukatif???
Mari kita simak penjelasannya di bawah ini yaa
Alat permainan ialah semua alat bermain yang digunakan oleh anak untuk memenuhi naluri bermainnya dan memiliki berbagai macam sifat seperti bongkar pasang, mengelompokkan, merangkai, menggunting, membentuk, memadukan, mengetok, menyoblos dan menyusun puzle sesuai bentuk gambarnya. sedangkan Alat permainan edukatif ialah alat permainan yang bisa merangsang aktifitas bermain dan dapat menstimulasi serta mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak.
Alat Permainan Edukatif ini memang sengaja di rancang untuk pendidikan serta permainan yang bertujuan untuk mengoptimalkan perkembangan anak sesuai dengan tahapannya. Alat permainan Edukatif memang di era sekarang banyak di temukan di toko-toko alat permainan, namun tidak menutup kemungkinan alat permainan edukatif ini dibuat sendiri dengan bahan yang ada disekitar, namun juga harus memperhatikan unsur-unsur berbagai aspek pekembangan untuk anak usia dini.
Apasih pentingnya menyediakan alat permainan edukatif untuk anak usia dini??
Mari kita simak penjelasan di bawah ini yaa
Peran orang dewasa seperti orang tua ataupun guru memang sangatlah penting bagi anak usia dini, karena mereka mampu menciptakan atau[un menyediakan alat permainan edukatif untuk bermain anak.Â
Pentingnya orang dewasa dalam penyediaan alat permainan edukatif ini ialah untuk mengembangkan berbagai aspek perkembangan pada anak usia dini, contohnya seperti perkembangan motorik halus contohnya yaitu menggunting dan menempel, motorik kasar contohnya melempar dan menendang. dan tentunya masih banyak aspek perkembangan lainnya yang harus dikembangkan
Selain untuk mengembangkan aspek perkembangan anak, permainan edukatif ini juga mampu melatih konsentrasi pada anak usia dini, contohnya saja menggambar anak perlu konsentrasi supata dapat membentuk gambar dengan benar, selanjutnya yaitu permainan edukatif juga bisa melatih wawasan serta bahasa untuk anak usia dini dan mengenalkan warna serta bentuk. contoh permainan edukatif yang dapat digunakan untuk mengenalkan warna dan bentuk ialah papan hitung, logo berwarna, papan sasak dan lain sebagainya.
Dalam membuat  ataupun menyediakan alat permainan edukatif harus memperhatikan beberapa hal, diantaranya yaitu
1. Alat peraga tidak berbahaya bagi anak
2. Tingkat kesulitan di sesuaikan dengan usia anak
3. Alat permainan tidak mudah rusak
4. Alat permainan harusnya bervariasi, tujuannya yaitu suapay anak tidak merasa bosan
5. Memilih permainan sesuai dengan minat anak
6. Memilih permainan sesuai dengan fisik anak
Munurut Sudono (dalam Rolina ) hal yang harus dipersiapkan guru dalam pemanfaatan  APE adalah
1. Merencanakan, mempersiapkan, melaksanakan dan mengevaluasi
2. mengatur penempatan alat permainan sesuai dengan kebutuhan anak
3. Guru memantau setiap kegiatan yang dilakukan oleh anak
4. Melatih kemandirian anak
Adapun tahapan permainan menurut Hurlock ialah sebagai berikut
1. Tahapan penjelajah, pada tahap ini anak mulai mengenal objek permainan yang ada disekitarnya kemudian anak tersebt mulai untuk mengambil permainan serta mengamatinya.
2. Tahapan mainan, pada tahap ini anak hanya mengamati permainan yang sedang ia mainkan
3. Tahapan Bermain, pada tahapan ini anak bukan hanya mengamati permainan yang disediakan oleh pendidik, namun anak sudah mampu memainkan permainan tersebut dalam bentuk game ataupun bermain bersama dengan temannya.
4. Tahapan melamun, pada tahapn ini anak sudah mulai memasuki masa pubertas, sehingga dimasa ini anak lebih suka melamun dan berhayal dari pada bermain dengan alat permainan.
 inilah sedikit pemaran pengetahuan tentang alat permainan edukatif, semoga bermanfaat.
TERIMAKSIH:)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI