Ketiga, ambil hikmah dari setiap pengalaman yang telah dilalui. Pengalaman mengajarkanmu segalanya, kalimat yang satu ini, faktanya, telah sering menyapa indra pendengaran para penduduk bumi.Â
Dengan kamu mencoba keluar dari comfort zone, pada dasarnya, kamu mulai mencoba untuk mendapatkan growth zone. Sebuah proses pembelajaran yang ada di dalamnya dan akan membentuk sebuah pengalaman baru.Â
Begitu pula yang dirasakan oleh Ding Xian pada sepenggal kisah di atas. Keberaniannya untuk masuk ke tim penelitian telah memberikannya banyak pengalaman baru.
Pada dasarnya, apabila Ding Xian ini fokus pada klub anime tanpa masuk ke tim lain, semuanya bisa saja dilakukannya, karena menggambar dan melukis merupakan passion yang telah dimilikinya.
Remember this, mencobalah sebelum kamu mencoba. Namun, kamu sendiri harus memikirkan dampak jangka panjang, setidaknya kamu akan mendapatkan gambaran terlebih dahulu. Apakah hal tersebut akan memberikan manfaat atau malah sebaliknya. So, think smart...
Thanks for reading
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H