Drama Dali and Cocky Prince yang berasal dari Korea Selatan ini, tidak hanya menggunakan bahasa Korea saja.Â
Seperti halnya drama yang diperankan oleh Song Jong-ki dalam drama Vincenzo. Song Jong-ki yang merupakan seorang pengacara juga menggunakan bahasa Italia di sepanjang alur cerita tersebut.
Dan di dalam drama Vincenzo, juga menggambarkan alur cerita yang terjadi di Italia dan Korea Selatan.Â
Begitu pula dengan drama yang satu ini, para pemerannya termasuk Kim Dal-ri juga menggunakan bahasa Inggris.Â
Terlihat jelas pada episode pertama, dimana Kim Dal-ri lebih dominan menggunakan bahasa Inggris dan bahasa Korea.Â
Sedangkan menurut asianwiki.com, Kim Dal-ri memiliki kemampuan berbicara dalam 7 bahasa yang berbeda.Â
Ini baru episode awal dari drama Dali and Cocky Prince, sehingga kita sebagai penikmatnya belum bisa menyimpulkan, bahasa apa saja yang akan digunakan dalam drama ini.Â
Selain itu, drama yang disutradarai oleh Lee Jung-seob ini juga memiliki alur cerita yang terjadi di Korea Selatan dan Amsterdam.Â
Sentuhan musik dan ilustrasi gambar yang unik