Ketika kamu berhasil membangun kepercayaan diri yang kuat terhadap apa yang kamu miliki, termasuk penampilanmu, semua itu patut disyukuri.Â
Kamu sendiri sangat yakin bahwa tidak ada yang sempurna di dunia dan apa yang dimiliki oleh setiap insan penghuni bumi merupakan bagian dari keunikan yang ada di dalam dirinya.Â
Ini merupakan salah satu bentuk mencintai diri sendiri secara utuh dan secara nyata. Seperti yang dijelaskan pada ilustrasi di atas.
Dimana kamu menghargai dirimu sendiri, dimana kamu mencari solusi agar kamu semakin percaya diri dengan menggunakan sepatu yang berukuran lebih tinggi, misalnya.Â
Dengan mencintai dirimu sendiri, mampu menghadirkan perasaan nyaman lewat penampilanmu, dan memperindah penampilan dengan berbagai macam solusi terbaik versi dirimu sendiri.Â
Ketiga, menciptakan kesehatan mental yang baik melalui pola hidup yang kamu jalani. Poin ketiga ini tidak kalah pentingnya dari poin pertama dan poin kedua, ini bisa dikatakan sangat penting.Â
Ketika kamu berhasil menciptakan aura positif di dalam dirimu, seperti halnya menghadirkan positive body image, secara tidak langsung kamu telah menjauhkan pikiran berlebihan yang mampu menciptakan "stres" di dalam hidup.Â
Sederhananya, pikiranmu jauh dari kata negatif terkait penilaian terhadap tubuh yang kamu miliki, karena perasaan syukur telah tertanam di dalam diri dan perasaan bahagia telah tercipta di dalam hidup.Â
Dengan kamu berhasil menghadirkan positive body image, secara langsung kamu sudah menyelamatkan kesehatan mentalmu dengan sangat baik tanpa harus merasa insecure.
Maka dari itu, untuk menghadirkan kedamaian di dalam diri, ketenangan di dalam hati, serta kenyaman di dalam hidup, ada baiknya, perbanyaklah melakukan positive body image. Semua itu dilakukan demi kebaikanmu, bukan demi orang lain...
Baca juga:Â