Bab 4
Masyaa Allah Puji Tuhan melalui seorang teman di kajian aku mendapatkan informasi pekerjaan meskipun hanya sebagai penjaga toko tidak masalah karena aku membutuhkan pekerjaan yang halal dan uang untuk biaya kehidupan sehari-hari ku di tanah rantau ini. Awalnya ku kira ini hanyalah sebuah toko pakaian kecil ternyata Masyaa Allah sekali lagi ini membuat ku kaget memang ini toko kecil tapi produk yang mereka jual sudah mendunia.
Disini pun aku belajar banyak hal memulainya dari awal dan terlebih lagi pekerjaan ini tidak membuat ku terikat dan suatu kali aku pernah bertanya pada salah satu teman
"Eh kita di sini kerja kan?" Tanya ku. Mungkin ini efek dari pekerjaannya sebelumnya di restoran yang setiap hari di kejar target harus menyelesaikan semua pekerjaan dalam satu waktu
Di sini terlalu santai saking santainya aku dan pegawai lainnya sering tertidur saat siang harinya ... Penjualan sebenarnya bukan dari orang yang datang langung ke toko tapi lebih banyak pemesanan online. Di sini tidak hanya menjual pakaian muslim tapi produk sebenarnya buatan toko ini adalah tas yang terbuat dari kulit sintesis yang dibuat oleh pengerajin asli orang Indonesia. Desainnya sederhana tapi terlihat mewah.
"Pengiriman terjauh pernah kirim kemana?" Tanya ku penasaran pada teman di bagian pengepakan barang
"Rusia deh kayaknya!" Jawabnya ragu karena tidak mengingat lagi
Mata ku berbinar karena kaget sudah sejauh itukah? Tanyaku dalam hati
"Kalau di Indonesia yang terjauh kemana?" Tanya ku lagi
"Sabang deh kayaknya!" Jawabnya ragu lagi
"Yang dari Merauke?" Lanjut ku