Mohon tunggu...
Derby Asmaningrum
Derby Asmaningrum Mohon Tunggu... Wiraswasta - Ibu-ibu biasa

Sedang tinggal di negeri orang. Suka musik rock. Pernah bekerja sebagai pramugari di maskapai asing. Lulusan S1 Fikom Univ. Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Music Artikel Utama

Andy Liany: Sang Legenda Rock N' Roll dengan Akhir Kisah Tragis

18 April 2020   01:30 Diperbarui: 21 Februari 2023   02:41 57427
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Album Misteri (kanan) yang bersampul ikonik (foto: tribunnews.com)

Gara-gara suara khas jerit-serak itu Andy Liany akhirnya dijuluki Bon Scott-nya Indonesia. Bon Scott (1946-1980) adalah vokalis band rock n' roll legendaris AC/DC. Tapi menurut saya, Andy juga pantas disebut sebagai Janis Joplin-nya Indonesia versi cowok.

Sang Rockstar di masa jaya/Dok.pribadi Al Hafez Saleh Rachim (Oj Rock)
Sang Rockstar di masa jaya/Dok.pribadi Al Hafez Saleh Rachim (Oj Rock)

Di sisi lain, meski digempur keberhasilan dan popularitas, ternyata tidak membuat sang rockstar terjangkit star syndrome. Ia terus bekerja keras, tak lupa daratan, berteman dengan semua kalangan, tetap rendah hati, senantiasa sederhana, masih suka naek angkot, kalaupun harus naik mobil, Andy lebih memilih nyetir sendiri. 

Dibantu adik-adiknya, ia masih menyempatkan waktu membaca surat-surat penggemar yang tiap hari datang sekarung. Jika banyak musisi yang setelah terkenal malah menjadi pecandu akut narkoba dan alkohol, Andy Liany justru kebalikannya.

Di kala menuai sukses, ia memutuskan untuk bersih, melepaskan belenggu alkohol. Album ketiganya pun tengah ia godok dengan semangat tinggi ketika tiba-tiba takdir harus memaksanya pergi.

Ayam, beras dan selamat tinggal
Malam tanggal 24 Juli 1995 di tempat tinggalnya di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Andy berniat menjamu para sahabat musisi dan teman-temannya yang baru datang dari Tanjungpinang. 

Ia pun berencana membeli ayam kampung dan beras lalu mempersiapkan hidangan yang akan dimasaknya sendiri. Sang rockstar selain gagah di panggung, ia juga piawai dalam masak-memasak dan dulu kerap membantu mamanya yang membuka usaha katering di Tanjungpinang.

Namun apa daya rencana yang telah dibuat untuk menyenangkan para sahabat akhirnya berujung tragedi. Kendaraan yang ditumpangi Andy bersama beberapa kawannya mengalami kecelakaan di Karawang setelah berusaha menghindari truk trailer. 

Mobil yang saat itu berkecepatan tinggi akhirnya tidak terkontrol lalu menabrak pohon dan membuat tubuh Andy yang duduk di kursi depan sebelah kiri terjepit di dalamnya. 

Setelah pertolongan datang ia segera dilarikan ke RS Adiyasa Karawang. Dinihari, 25 Juli, di hadapan adik lelaki dan para personil Gigi yang waktu itu datang, dokter menyatakan nyawa sang rockstar tidak tertolong lagi. Andy Liany si pengusung Misteri itu akhirnya berpulang, enam hari setelah ulang tahunnya yang ke-31.

Jenazah Andy kemudian dibawa ke rumah pamannya di Cireundeu, Tangerang Selatan untuk disemayamkan kemudian diterbangkan sore itu juga ke Tanjungpinang dengan pesawat Garuda Indonesia yang dicharter oleh Win Records.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun