Mohon tunggu...
Deny Oey
Deny Oey Mohon Tunggu... Administrasi - Creative Writer

Seorang pembelajar, pecinta alam dan penikmat makanan pedas. Sesekali mengkhatamkan buku dan membagikan pemikirannya dalam tulisan. Beredar di dunia maya dengan akun @kohminisme (IG) dan @deNocz (Twitter).

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

"Den of Thieves", Gerard Butler dan "Action B-Class" yang Kurang Spesial

1 Februari 2018   22:16 Diperbarui: 2 Februari 2018   16:25 3609
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aksi tembak-tembakan (sumber: www.thewrap.com)

Entah bagaimana respon penonton lain, saya pribadi tidak terlalu terkejut dengan ending yang datar tersebut karena hampir di semua film action selalu menggunakan "twist" yang sama.

Yang menarik dari film ini hanyalah adegan psywar antara polisi dan perampok seolah-olah mereka saling mengawasi pergerakan masing-masing sebelum "pertandingan" yang sebenarnya dimulai. Lalu ada juga strategi cerdas untuk menjebak dan mengalihkan perhatian polisi sebelum Merrimen cs melancarkan aksi perampokan yang sesungguhnya. Adegan tembak-tembakan juga terkesan real, tidak terlalu lebay, namun juga tidak wah.

Aksi tembak-tembakan (sumber: www.thewrap.com)
Aksi tembak-tembakan (sumber: www.thewrap.com)
Den of Thieves lebih cocok sebagai popcorn movie, sebuah film yang ditonton dan setelah itu dilupakan. Tak ada yang spesial, tak ada pendalaman karakter, cerita juga datar dengan premis usang. Secara keseluruhan, film ini memang hanya sebuah panggung untuk Gerard Butler, tanpa mengenyampingkan peran aktor lainnya.

Gerard Butler mungkin lebih cocok bermain di film drama romantis, seperti kala ia membintangi P.S. I Love You (2007), jika ia tidak ingin menjadi seperti Nicolas Cage yang kini terjebak pada film action kelas B. Atau namanya mungkin akan tenar sebagai aktor yang hanya mengandalkan otot seperti Vin Diesel atau Dwayne Johnson.

Ah sudahlah, jika Anda ingin melihat Gerard Butler kembali beraksi silakan tonton Den of Thieves yang hanya sekedar film pendukung karirnya. Karena bagi saya peran terbaik Butler hanya di film How to Train Your Dragon (2010 & 2014) sebagai pengisi suara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun