Inilah kenangan saya bersama Kompasiana. Mungkin tidak seindah atau semenarik kisah kompasianer lain, namun inilah cerita jujur ketika saya bertemu dan akhirnya jatuh cinta dengan Kompasiana. Di usia Kompasiana yang ke-9, semoga Kompasiana semakin berkembang sebagai platform blog dan juga menjadi wadah atau komunitas para blogger. Bukan hanya itu saja, semoga para kompasianer yang loyal semakin aktif dan produktif dengan menyumbangkan tulisan-tulisan berkualitas, baik yang sudah sepuh maupun yang masih pemula seperti saya. Ya, bayi itu telah tumbuh dan mulai bisa berjalan, selangkah demi selangkah sebelum ia akhirnya ia bisa berlari dan terus berlari kencang. Seperti kutipan di awal tulisan ini, tak perlu melihat tangga namun naiklah setapak demi setapak..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H