Sebagai sesama wanita saya mau berpendapat untuk wanita yang saat ini masih single.Â
Single Bukan Aib
Jangan pernah merasa malu ketika dirimu masih sendiri alias belum memiliki pasangan. Penting loh ini ditanamkan dalam diri bahwa status single bukanlah aib. Sehingga harus ditutupi dan menghindari pertemuan keluarga karena bosen dengan pertanyaan kapan married?Â
Single But Still Happy? Ini Faktanya:
Menentukan Keputusan
Ini adalah kebahagiaan sejati seorang single. Dia mempunyai kebebasan penuh dalam menentukan keputusan. Termasuk karir masa depan. Tentunya ketika seseorang telah selesai pencapaian akhir dalam jenjang pendidikan ingin bekerja di tempat yang terbaik. Tetapi hal ini menjadi kendala ketika sudah menikah. Seringkali kita mendengar kalimat ini, "perempuan sekolahnya jangan tinggi-tinggi. Ujung-ujungnya juga nanti ke dapur" . Kenyataannya memang banyak terjadi. Suami tidak mengijinkan istrinya untuk berkarir walaupun karir itu sudah dirintis sejak sebelum menikah. Menyedihkan!Â
Bebas
Nah kebebasan ini di miliki sepenuhnya oleh si single dibandingkan yang berkeluarga. Misalkan saja mau travelling kemana dan kapan saja tentunya bisa. Beda kalau ada pasangan, harus ijin dulu jauh-jauh hari dan itupun belum tentu dapat ijin.
Me Time
Berbahagialah yang menjadi single karena ada "me time" untuk diri sendiri. Hal ini tentunya menjadi sulit bagi wanita yang sudah berkeluarga apalagi sudah ada anak. Terkadang sifat ego pasangan muncul. Me time untuknya dengan teman-teman bisa tetapi saat istrinya minta untuk gantian urus anak karena mau jalan-jalan dengan teman, sulitnya minta ampun.