Mohon tunggu...
Erni Purwitosari
Erni Purwitosari Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Pesepeda dan pemotor yang gemar berkain serta berkebaya. Senang wisata alam, sejarah dan budaya serta penyuka kuliner yang khas.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Peringati Hari Gizi Nasional, Yayasan Al Hadi Mengundang Istri Pejabat dan Mengajak Semua Peduli Stunting

25 Januari 2020   23:43 Diperbarui: 27 Januari 2020   01:49 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Stunting adalah masalah gizi kronis yang disebabkan kurangnya asupan gizi dalam waktu yang lama. Sehingga menyebabkan seorang anak tidak bisa tumbuh dan berkembang dengan baik. Biasanya di usia 2 tahun hal tersebut baru diketahui.

Ketika seorang anak tumbuhnya tidak sesuai dengan ukuran normal, maka harus dipertanyakan. Apa penyebabnya? Faktor keturunankah atau ada faktor lain.

"Tumbuh dan kembang itu berbeda. Jadi harus dipantau. Ketika seorang ibu dinyatakan hamil maka saat itu pula ia harus mulai memantau kesehatan bayinya. Bahkan sejak sebelum kehamilan harus sudah mempersiapkan kesehatan untuk anak," jelas Dr.Sandy Prasetyo, SpOG, IDI

Farah Amini, Tim Percepatan Pencegah Anak kerdil (Stunting) menjelaskan, bahwa 1 dari 3 anak Indonesia itu kekurangan gizi. Jika kurang gizi maka otaknya kurang berkembang. Otomatis akan menghambat daya pikirnya. Bagaimana bisa menghasilkan anak-anak sehat dan berkualitas jika kondisinya seperti ini? Inilah pentingnya memperhatikan masalah gizi pada anak.

"1 dari 2 putri Indonesia itu anemia loh!" lanjut Farah Amini. Jadi hati-hati dengan anak gadis kita yang tubuhnya kurus atau slim. Jangan-jangan anemia.

Ibu Athalia Ridwan Kamil selaku isteri dari Gubernur Jawa Barat rela keliling Jawa Barat demi mencegah Stunting di daerahnya. Kemudian berkoodinasi dengan seluruh dinas dalam pelaksanaan selanjutnya. 

"Posyandu harus berinovasi melakukan perubahan. Misalnya dari bentuk timbangan, jika biasanya dari kain yang digantung maka bisa diganti dengan timbangan yang kekinian. Contohnya timbangan berbentuk mobil," ujar Ibu Athalia Ridwan Kamil. 

Gunanya agar anak-anak usia balita tidak takut atau rewel ketika diajak ke posyandu lanjut Ibu Athalia Ridwan Kamil. Di Jawa Barat ada banyak program yang dicanangkan demi mencegah Stunting. Salah satunya OMABA kepanjangan dari Ojek Makanan Balita. Wah, menarik ya?

Prof. Dr. Ir. Hj. Netti Herawati M, Si, HIMPAUDI Pusat mengatakan bahwa tujuan dari pendidikan itu adalah sehat. Jika ada anak didik kita kedapatan tidak sehat, maka tugas kita sebagai seorang pendidik bisa disebut gagal. Disinilah perlunya komunikasi antara orang tua murid dengan guru. Saling mengingatkan demi kebaikan anak. Tentu saja dengan bahasa dan ungkapan yang baik. Tidak menjudge.

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi

Sementara Reisa Broto Asmoro selaku brand Ambassador Le Minerale berpendapat bahwa gaya hidup sehat itu harus dibiasakan dari dalam diri masing-masing. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun