Ketika pada akhirnya Allah takdirkan ia bisa berjumpa Yusuf dan Bunyamin lagi, bersamaan dengan itu kesepuluh orang putranya mengakui kesalahan mereka: membuang Yusuf ke dalam sumur, hal ini terjadi sekitar 30 tahun kemudian, di antara sekian banyak pendapat, sebagaimana dinyatakan Syaikh Abdurrahman bin Nashir As-Sa'dy.
Selama tiga dekade itu Ya'qub tetap membersamai anak-anak yang membohonginya dalam kasus Yusuf, tetap bersabar dan pada akhirnya memaafkan kesalahan anak-anaknya bahkan memohonkan ampunan untuk mereka kepada Allah.
Qaala sa-astaghfiru lakum Rabbi, innahu huwa'l ghafuurrurrahiim
Ya'qub berkata, "Akan aku mintakan untuk kalian kepada Rabbku ampunan, sesungguhnya Ia Maha Pengampun dan Maha Penyayang." (Surat Yusuf: 98)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI