Mohon tunggu...
Deddy Husein Suryanto
Deddy Husein Suryanto Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Penyuka Sepak Bola. Segala tulisan selalu tak luput dari kesalahan. Jika mencari tempe, silakan kunjungi: https://deddyhuseins15.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

"Among Us" Menjadi Kegandrungan di Antara Kita

22 September 2020   15:08 Diperbarui: 23 September 2020   22:32 2715
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tentang Impostor. Gambar: Among Us

Di gim ini juga ada sistem diskusi dan pengambilan suara. Pada suatu momen akan ada keharusan bagi semua player untuk berkumpul dan membahas siapa yang menjadi impostor. Itulah yang disebut diskusi.

Sesi diskusi saat permainan. Gambar: Among Us
Sesi diskusi saat permainan. Gambar: Among Us
Diskusi ini akan terjadi ketika ada player yang menemukan adanya permasalahan dan kemudian menemukan dugaan siapa yang berada di balik permasalahan itu. Pemandangan ini sekilas seperti apa yang biasanya terjadi di dalam kehidupan kita.

Bisa di lingkup kecil atau pun lingkup besar, kita akan menemukan adanya forum-forum untuk membahas hal-hal yang penting. Termasuk jika ada sesuatu yang telah menghasilkan permasalahan bagi tatanan sosial.

Ini membuat saya berpikir, "menarik juga game ini, ternyata".

Permasalahan

Rasanya mustahil ada kehidupan yang tanpa ada masalah. Hal ini juga terjadi di dalam dunia permainan. Di Among Us, ada permasalahan, yaitu ada pembunuhan.

Pembunuhan ini kemudian menciptakan dua hal yang bertentangan, tuduhan dan diskusi. Bagi yang berpikir cepat namun sembrono, player tertentu akan segera menuduh player lain sebagai pelakunya.

Bagi yang masih bisa memikirkan hal-hal lain, akan mencoba mencari jalan keluar. Seperti diskusi dan pengambilan suara. Dalam proses pengambilan suara, memang tetap harus ada yang dituduh, tetapi itu sudah melalui proses diskusi.

Hal ini juga seperti pengambilan suara (voting) di ranah kehidupan nyata yang harus dilakukan ketika diskusi tidak secara pasti menghasilkan kesepakatan. Akhirnya jalan pamungkasnya adalah voting.

Tentang vote. Gambar: Among Us
Tentang vote. Gambar: Among Us
Di gim ini, voting bisa membuat adanya keputusan tentang siapa yang menjadi impostor atau pun yang harus terdepak dari kapal luar angkasa tersebut. Jika hasil voting merujuk pada keputusan (baca: tuduhan) yang benar, maka tim di dalam kapal itu akan menang.

Begitu pun sebaliknya, jika hasilnya salah maka yang menang adalah pihak yang ternyata menjadi pelaku pembunuhan. Siapa itu?

Ada crew dan impostor

Bagi yang sudah memainkan gim ini, pasti sudah tahu apa peran crew dan impostor. Tetapi, bagi yang belum memainkannya, pasti ingin tahu apa peran dua status tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun