Mohon tunggu...
dea merina
dea merina Mohon Tunggu... Freelancer - seorang pembelajar

seorang wanita yang tertarik fotografi, menulis, dan travelling. mengabadikan moment lewat foto, menjaga kewarasan lewat tulisan, dan memaknai hidup dengan jalan-jalan. bisa kunjungi di blog www.deamerina.com

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Nek, Maafkan Saya

2 Januari 2021   17:51 Diperbarui: 2 Januari 2021   17:56 272
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya tahu, tidak semestinya saya melakukan ini. Sudah 10 tahun saya mengabaikannya. Rasanya tidak pantas untuk melanjutkan bersikap dingin seperti ini. Lagi pula, saya tidak mau hidup dalam penyesalan dikemudian hari. Toh, tidak ada yang tahu berapa lama manusia dapat hidup. Semoga keputusan yang saya ambil ini benar dan melegakan banyak pihak. Terutama ibu yang selalu sedih melihat tingkah saya. Maafkan saya, Bu. Mulai hari ini saya akan berubah. 

Hari ini rasanya tenang sekali. Sepertinya semesta sedang berbaik hati dengan niat baik saya. Sepanjang perjalanan radio menggemakan lagu yang riang hingga membuat saya bernyanyi dengan semangat. Polisi cepekan yang biasanya terlihat menyebalkan pun nampak ramah. Tangan saya tergerak memberikan upah baik untuk senyumnya kali ini. Ajaib sekali. 

Jalanan cukup lenggang hari ini. Kenapa ya? Padahal ini kan hari Minggu. Tak biasanya jalan besar ini membuat saya bebas berkendara. Ah, mungkin suasana sendu hari ini membuat kebanyakan orang untuk enggan melangkahkan kaki keluar rumah. 

Saya mengarahkan mobil memasuki komplek pertokoan yang sudah saya hafal di luar kepala. Melewati portal pintu masuk dan berjalan lurus. Barisan toko di kanan kiri terlihat sepi. Saya membelokkan mobil ke kanan dan melaju 200 meter. Mobil berhenti tepat di depan toko dengan dinding berwarna coklat muda. Saya meluruskan mobil. Menurunkan gigi pada angka 0, menaikkan rem tangan dan mencabut kunci. Saya menolehkan kepala ke kanan dan kiri. Seperti ada yang kurang. 

"Bapak tukang parkirnya kemana ya?" tanya saya heran mengedarkan pandangan mencari sosoknya dalam keheningan jalan.

Saya keluar mobil dan berjalan memasuki toko dengan santai. Membuka pintu dan disambut dengan aroma kue yang menggoda. Aroma vanila, coklat, dan beberapa aroma manis lainnya semerbak memanjakan hidung saya.  

"Selamat da...... Eh Mbak Rasya. Mau beli kue atau roti nih mbak?" kata pramuniaga yang sudah sangat saya kenal begitu ramah. 

"Chocomaltine Cheesecake ada, Mbak?" tanya saya mengampiri etalase kue tart.

"Oh, ada, Mbak. Baru aja selesai bikin. Ini fresh banget. Sebentar saya ambilkan di belakang," kata pramuniaga yang bernama Sari itu berlari kecil ke dapur. "Nih, Mbak. Mau nambah yang lain?" tanyanya ramah yang saya jawab dengan gelengan beserta senyum singkat. 

Saya memandang kotak kue di pangkuan dengan senyum sumringah. Kenapa tidak semenjak dulu saya melakukan ini. Ternyata sangat amat melegakan. Nyatanya butuh waktu bertahun-tahun untuk melakukan semua keberanian ini. Lamunan saya tersadarkan oleh dering telepon genggam saya. Saya tersenyum melihat nama pemanggil yang tertera di layar.

"Halo, Bu?" sapa saya terlebih dahulu kepada ibu.

"Mbak, jadi ke rumah Nenek?" tanya ibu dengan nada ragu.

"Iya, Ma, jadi. Ini habis beli kue kesukaan nenek hehe," jawab saya santai untuk menunjukkan pada ibu bahwa semuanya akan baik-baik saja. 

Kalau dipikir-pikir, ibu memang berhak untuk ragu dengan keputusan saya. Selama 10 tahun saya tak pernah bertegur sapa dengan nenek meskipun sempat satu rumah. Kehadirannya selalu membuat saya terganggu. Semua pertanyaan basa-basi yang diajakuannya pun tak pernah sekalipun saya jawab. Jangankan ditanya, melihatnya saja saya enggan. 

Semua bermula di hari itu. Saat nenek mengusir ibu dari rumah. Tanpa memberi tahu apa kesalahan ibu. Ah, padahal meskipun ibu ada salah tetap saja ibu adalah anak nenek. Mana ada ibu yang tega mengusir anaknya? Sejak saat itulah gumpalan hitam pada hati saya mulai di tanam. Hingga semakin lama, gumpalan itu semakin besar dan menciptakan sarang. 

Ibu selalu salah di mata nenek. Semenjak ayah meninggal, nenek menyuruh ibu menikah dengan lelaki yang ia pilihkan. Yang jelas lelaki itu pasti kaya. Karena memang hanya itu yang nenek pikirkan. Tidak peduli ibu suka atau tidak. Ibu yang selalu setia pada ayah menolak semua lelaki itu. Waktu itu usia saya 18 tahun. Terlampau belum paham bagaimana harus mengahdapi dunia. 

"Buat apa kamu punya wajah cantik kalau kamu tidak memanfaatkkanya untuk mendapatkan uang? Kamu mau hidup seperti ini terus? Kamu tidak mau membalas budi kepada ibumu ini, hah?!" kata-kata nenek yang masih terngiang-ngiang di kepalaku. Seringkali saya heran, bagaimana ibu bisa sesabar itu menghadapi nenek?

Tak jarang ibu menerima tamparan dan pukulan dari nenek. Semenjak saat itu kebencian saya terhadap nenek semakin menjadi. "Meskipun begitu, itukan ibunya ibu," ujar ibu suatu ketika saat saya menyarankan untuk pergi dari rumah itu. Saya sangat marah melihat ibu diperlakukan semena-mena. 

Saya mengurangi kecepatan dan melihat deretan rumah yang saya lewati. Seperti dapat melihat suasana saat saya masih tinggal di sana. Bapak penjual sayur yang selalu berhenti di depan rumah Bu Maidah, Pak Surya yang selalu menyiram tanaman dipekarang rumahnya sore hari, dan beberapa bocah berlarian bermain bersama. 

Mobil berhenti tepat di depan rumah berpagar coklat. Rumah ini tak berubah sedikitpun. Saya hanya berharap, tidak demikian dengan manusia di dalamnya. Saya turun dan disambut oleh Bibi Ara.

"Yaampun Mbak Rasya!" serunya girang meihat saya. 

"Pagi,Bi," jawab saya menyapanya dengan senyum. 

"Masuk, Mbak. Nenek di dalam lagi nonton tv,"

Perlahan saya berjalan di belakang bibi. Seolah menonton film, satu persatu memori kembali menghinggapi. Nenek menampar ibu di depan pintu saat menolak kehadiran seorang lelaki, nenek melempar ibu dengan makanan yang dibuatnya, dan saat nenek berteriak mengatakan ibu tak berguna memiliki wajah cantik. Kepala saya terasa berat seketika. Sial. Mengapa harus kenangan buruk yang hadir. Saya kembali melurukan niat dan mengingat semua hal baik yang pernah nenek berikan pada kami. 

Pandangan saya tiba-tiba tertuju pada sebuah foto keluarga yag terpasang di ruang tamu. Ah, bagaimana pun ia tetap nenek saya dan darahnya mengalir pada tubuh saya, kata saya dalam hati. 

Saya melihatnya duduk membelakangi saya di ruang keluarga. Tubuhya tak berubah. Hanya rambutnya saja yang beruban semakin banyak. Saya menarik napas sejenak dan berjalan duduk di sampingnya. 

"Nek,"  sapa saya lembut.

"Eh, kamu, Sya!" ujar nenek kaget menatap saya. "Yaampun sudah lama sekali kamu nggak kesini,"

"Iya, Nek. Maaf baru sempat," kata saya sambil memeluknya. "Oh, iya. Ini ada kue kesukaan nenek," 

"Kamu nggak perlu repot-repot bawa kue. Kamu datang saja nenek sudah senang sekali. Maafkan nenek ya selama ini kalau jahat sama kamu dan ibumu," kata nenek terbata dan mulai menangis. 

 "Nggap apa-apa, Nek. Toh, semuanya juga sudah berlalu. Rasya sudah maafin kok. Sebentar ya Rasya ambilkan piring dulu," saya bangkit ke dapur untuk mengambil piring. 

Saya berjalan menuju dapur dan terhenti di tengah ruangan. Badan saya bergetar dan kepala saya terasa berat hingga tak mampu berdiri. Tiba-tiba pandangan saya menjadi gelap. Saya kehilangan kesadaran sementara. Setelah tersadarkan kembali saya terkejut melihat nenek di hadapan saya dengan berlumur darah. Tangan saya menancapkan pisau tepat di jantungnya. Alih-alih berteriak, anehnya saya malah tersenyum puas. Hari ini semesta baik sekali kepada saya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun