“PENGENALAN BAGIAN POHON APEL”
1.
Judul karya
: Replika Pohon Apel-Pengenalan bagian pohon apel
2.
Tema/Sub tema/Sub-sub tema
: Tanaman/ Tanaman Buah/ Pohon Buah Apel
3.
Kompetensi Dasar
: 1.1, 2.10, 3.5, 4.5, 3.6, 4.6, 3.8, 4.8, 3.11, 4.11
1.1
Mempercayai adanya Tuhan melalui ciptaannya
2.10
Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap menghargai dan kepedulian terhadap orang lain
3.5
Mengetahui cara memecahkan masalah sehari-hari dan berperilaku kreatif
4.5
Menyelesaikan masalah sehari-hari secara kreatif
3.6
Mengenal benda-benda disekitarnya (nama, warna, bentuk, ukuran, pola, sifat, suara, tekstur, rungsi, dan ciri-ciri lainnya)
4.6
Menyampaikan tentang apa dan bagaimana benda-benda disekitar yang dikenalnya (nama, warna, bentuk, ukuran, pola, sifat, suara, tekstur, fungsi, dan ciri-ciri lainnya) melalui berbagai hasil karya
3.8
Mengenal lingkungan alam (hewan, tanaman, cuaca, tanah, air, batu-batuan, dll)
4.8
Menyajikan berbagai karya yang berhubungan dengan lingkungan alam (hewan, tanaman, cuaca, tanah, air, batu-batuan, dll0dalam bentuk gambar, bercerita, bernyanyi, dan gerak tubuh.
3.11
Memahami Bahasa ekspresif (mengungkapkan Bahasa secara verbal dan non verbal)
4.11
Menunjukkan kemampuan berbahasa reseptif (menyimak verbal dan non verbal)
4.
Aspek Bidang Pengembangan
Nilai Agama & Moral
: anak dapat mengetahui bahwa tanaman pohon apel ciptaan Tuhan
Sosial Emosional
: anak memiliki sifat peduli terhadap sesama makhluk hidup
Fisik Motorik
: anak dapat menunjuk bagian-bagian pohon apel
Kognitif
: anak dapat mengetahui bagian pohon apel
Bahasa
: anak dapat menyebutkan bagian pohon apel
5.
Tujuan yang Dicapai
Dibuatnya alat peraga replica pohon apel ini agar anak lebih mudah dalam mengenal dan mempelajari bagian dari pohon apel pada kegiatan pembelajaran.
6.
Langkah-langkah Penggunaan Alat Peraga
- Guru membawa alat peraga di depan kelas
- Guru mengintruksikan ke anak-anak untuk mengamati dan bertanya “apa yang bu guru bawa ini ya?
- Anak-anak menjawab sesuai apa yang ia ketahui, kemudia bu guru menjelaskan atau membenarkan apabila jawaban anak keliru
- Guru memulai untuk tanya jawab dengan anak terkait bagian pohon apel (mulai dari atas atau dari bawah atau pun acak)
- Guru juga menanya jumlah buah apel yang ada pada replica tersebut.
- Guru menjelaskan dengan rinci dan sederhana
- Guru mempersilahkan anak untuk bercerita didepan setelah mengetahui penjelasan guru.
7.
Alat dan Bahan Membuat APE
Kain flannel warna coklat, hijau, merah
Dakron
spidol
Benang jahit+jarum
Lem tembak
Pot bunga plastic untuk wadah
8
Langkah-langkah membuat APE
- Gambar pola pohon pada kain flannel coklat
- Gunting sesuai pola, dan jahit pada bagian tepi
- Masukkan dakron kedalam batang pohon apel (pola tersebut sudah satu rangkaian antara akar, batang, ranting)
- Buat pola daun pada kain flannel hijau
- Gunting sesuai pola dan lem pada rantingnya
- Gambar lingkaran pada kain flannel merah
- Gunting sesuai pola, isi dengan dakron secukupnya, lalu jahit dengan benang jahit. Sehingga menyerupai buah apel
- Lem buah apel tersebut pada pohonnya atau didepan daun
- Masukkan kedalam pot dan tidak perlu dilem, agar Ketika menerangkan bagian apel bisa dilepas pasang (mulai bagian akar-batang-ranting-daun-buah)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H