Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hancurkan Nepal 7-0, Indonesia Amankan Satu Tiket Terakhir Piala Asia 2023

15 Juni 2022   04:17 Diperbarui: 15 Juni 2022   05:29 2198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia berhasil megamankan satu tiket terakhir Piala Asia 2023 usai menang telak atas Nepal dengan skor 7-0.

Indonesia melakoni laga terakhir Kualifikasi Piala Asia 2023 kontra Nepal di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Rabu 15 Juni 2022 pukul 02.15 WIB.

Laga ini menjadi penting bagi timnas Indonesia untuk mengamankan satu tiket ke Piala Asia 2023. Indonesia hanya butuh hasil imbang.

Hal itu karena Kuwait dan Filipina kalah di laga terakhir. Jadi, hasil imbang saja sudah cukup bagi anak asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Asia 2023.

Shin Tae-yong kembali memakai formasi tiga bek tengah yaitu Elkan Baggott, Fachrudin Ariyanto, dan Rizky Ridho.

Untuk bek kiri masih diisi oleh Pratama Arhan. Sementara Asnawi Mangkualam kembali tampil sebagai starter mengisi posisi bek kanan.

Lini tengah masih dipercayakan pada Marc Klok dan Ricky Kambuaya. Di lini depan Witan Sulaeman dan Dimas Drajad tampil sebagai starter.

Jalannya pertandingan

Sejak kick off babak pertama, timnas Indonesia langsung menyerang. Kurang dari satu menit, Indonesia mendapat peluang melalui tembakan Pratama Arhan. Tapi tendangan Arhan masih bisa ditangkap kiper lawan.

Indonesia tampil terus menekan, akhirnya gol datang pada menit ke-6. Umpan silang Asnawi Mangkualam mampu disundul dengan baik oleh Dimas Drajad. Kini Indonesia memimpin 1-0.

Tidak lama berselang, Nepal mendapat peluang melalui sepakan di luar kotak penalti. Hanya saja tendangan pemain Nepal masih melambung.

Menit ke-10, back pass berbahaya Anaswi pada Nadeo hampir saja bisa dicuri pemain Nepal, beruntung Nadeo masih bisa mengamankan gawang.

Indonesia kembali mendapat peluang di menit ke-19. Saddil Ramdani mengirim umpan mendatar ke dalam kotak penalti, sayang tembakan Witan Sulaeman masih lemah.

Menit ke-20, Saddil Ramdani dan Witan Sulaeman bertukar posisi. Saddil mengisi sayap kanan sementara Witan mengisi sayap kiri.

Menit Ke-24, kombinasi tiga pemain antara Marc Klok, Pratama Arhan, dan Witan Sulaeman mampu membongkar lini pertahanan Nepal, Witan berhasil mengirim umpan mendatar namun tendangan Dimas Drajad masih tipis.

Menit ke-31, Witan kembali mengirim umpan ke dalam kotak penalti. Sayang tendangan Saddil masih menyamping.

Pada menit ke-32, pemain Nepal Suman Aryal menerima kartu merah karena melanggar Asnawi Mangkualam. Kini Indonesia unggul jumlah pemain.

Gol kedua akhirnya tercipta di menit ke-42, umpan mendatar Asnawi Mangkualam mampu diselesaikan dengan apik oleh Witan Sulaeman. Skor berubah 2-0.

Hingga babak pertama usai, Indonesia masih memimpin dengan skor 2-0.

Di babak kedua, Marselino Ferdinan dan Rafly masuk menggantikan Marc Klok dan Dimas Drajad.

Indonesia langsung mengambil inisiatif permainan. Tembakan Marselino di luar kotak penalti masih tipis di sisi kanan gawang Nepal.

Menit ke-50, Witan Sulaeman mampu mengirim umpan mendatar pada Rafly. Sayang tendangan Rafly masih bisa diblok kiper Nepal.

Gol ketiga Indonesia lahir di menit ke-54 melalui skema sepak pojok. Bola tidak mampu ditangkap dengan baik sehingga jatuh ke kaki Fachrudin, Fachrudin tidak menyia-nyiakan peluang dan membawa Indonesia unggul 3-0.

Tidak lama berselang, Indonesia kembali menambah gol. Kali ini Rafly berhasil mengirim umpan manis pada Saddil. Saddil yang one on one dengan kiper mampu mengeksekusi peluang tersebut. Indonesia menjauh dan unggul 4-0.

Indonesia masih belum puas, menit ke-57 Witan kembali mengirim umpan dengan baik. Lagi-lagi tendangan Rafly masih bisa ditepis kiper.

Kini giliran Witan Sulaeman yang mendapat peluang di menit ke-58. Sayang tendangan Witan masih mengenai tiang gawang.

Dua menit berselang, Pratama Arhan yang melalukan overlapping berhasil mengirim umpan silang. Sayang sundulan Saddil masih menyamping.

Indonesia terus menyerang, menit ke-67 Saddil berhasil mengirm umpan ke dalam kotak penalti, lagi-lagi kiper Nepal mampu menepis sundulan Elkan Baggott.

Indonesia kembali menambah gol di menit ke-80. Elkan Baggott yang ikut menyerang mampu melesakan tendangan di luar kotak penalti dan membawa Indonesia unggul 5-0.

Satu menit berselang, satu kesalahan pemain Nepal mampu dimnafaatkan Ricky Kambuaya. Ricky berhasil mengirim umpan pada Witan, dan lagi-lagi Witan mampu mengekseskusi dengan baik. Kini Indonesia unggul 6-0.

Indonesia sepertinya belum puas, kali ini giliran Marselino Ferdinan yang mencatatkan namanya di papan skor. Tendangan mendatarnya di menit ke-90 tidak mampu ditepis kiper. Indonesia unggul 7-0.

Hingga laga usai, skor tidak berubah. Indonesia berhak tampil di Piala Asia 2023 setelah menjadi runner-up terbaik dan menyusul tim ASEAN lainnya yaitu Malaysia, Vietnam, dan Thailand.

Penantian panjang

Tentu hasil ini patut kita syukuri karena bisa tampil di Piala Asia setelah absen 16 tahun. Terakhir kali Indonesia tampil di Piala Asia tahun 2007.

Itu pun Indonesia bertindak sebagai tuan rumah. Akan tetapi, kali ini Indonesia tampil di Piala Asia bukan dari "hadiah" karena bertindak sebagai tuan rumah.

Melainkan buah dari hasil kerja keras para pemain. Di luar itu, kredit harus kita berikan pada kiper Nepal. Jika tidak bermain apik, Indonesia setidaknya bisa unggul 10-0.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun