Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Menanti Duel MomoGi di Semifinal Piala Thomas 2022

13 Mei 2022   09:25 Diperbarui: 13 Mei 2022   09:36 1348
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kento Momota sedang tidak dalam top peforma. | Source: KOMPAS.COM

Perjalanan Indonesia melaju ke semifinal Piala Thomas tidak mudah. Di fase grup, Indonesia satu grup dengan tuan rumah Thailand. Di laga pertama, Indonesia berhasil unggul 4-1 atas Singapura.

Di laga kedua, Indonesia kembali meraih kemenangan dengan skor identik 4-1, kali ini tim Thomas Thailand yang menjadi korban keganasan Tim Thomas Indonesia.

Sementara itu, di laga terakhir fase grup Indonesia harus bersusah payah menang atas Korea Selatan. Duel ini penting untuk menjaga asa juara grup.

Indonesia harus tertinggal lebih dulu setelah Anthony Ginting dan pasangan Ahsan/Kevin kalah. Di tiga pertandingan selanjutnya, Indonesia berhasil comeback dan unggul dengan skor 3-2.

Berkat hasil itu, Indonesia bersua dengan China yang menjadi runner-up grup. Di luar dugaan, Denmark berhasil keluar menjadi juara grup dan menantang Korea Selatan.

Di perempat final, Indonesia harus bersua dengan China. Partai ini merupakan partai ulangan final Thomas Cup 2020 lalu. Indonesia berhasil menang dengan skor 3-0 atas China.

Skor tersebut sangat identik dengan laga final sebelumnya. Kemenangan ini menjadi spesial karena dalam Piala Thomas 2022, Indonesia menang tanpa kehilangan poin.

Baca juga: Deja Vu, Indonesia Pulangkan China di Piala Thomas 2022

Selain itu, kemenangan ini menjadi kado untuk tim Uber Indonesia yang kalah dari tim Uber China dengan skor 3-0.

Sementara itu, lawan Indonesia di semifinal nanti ialah Jepang. Perjalanan Jepang di Piala Thomas 2022 cukup mengesankan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun