Kenapa para penumpang masih menggunakannya ? Mungkin jawabannya karena sudah terbiasa. Jawaban lainnya mungkin lebih baik pakai masker daripada dikeluarkan dari kereta dan malu ke penumpang lainnya.Â
Apapun itu, sekali lagi PT KAI sudah mampu untuk mengarahkan masyarakat Indonesia dengan disiplin yang baik, sampai menjadi sebuah kebiasaan baru, yang kalau tidak dilakukan, akan ada perasaan bersalah karena tidak melakukannya.
Sampai kapan kebiasaan yang baik ini masih terus berjalan ?Â
Tidak ada yang bisa memperkirakannya. Namun paling tidak, mari kita ucapkan selamat pada para penumpang kereta yang sudah peduli mau tetap memakai masker untuk kesehatan dirinya dan lingkungannya sesama pengguna kereta.Â
Minimal ini modal bagus untuk menyambut New Normal. Bravo!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H