Seperti tulisan dan video Museum Topeng Setia Darma beberapa waktu lalu. Dalam satu kunjungan wisata ke destinasi, saya mendapat materi ngeblog sekaligus ngevlogÂ
Apa sih yang harus dipersiapkan sebelum ngeblog sekaligus ngevlog? Riset adalah hal pertama yang harus dilakukan.  Karena kebanyakan tulisan dan video saya adalah traveling, sebelum melakukan perjalanan saya akan menggali informasi sebanyak-banyaknya dari buku dan internet.  Tidak hanya tentang objek yang akan saya sambangi tapi hal-hal detail seperti transportasi, bahasa lokal, cuaca, posisi matahari, dan nara sumber jika ada. Penuntun dasarnya adalah 5W + 1H. Idealnya sebelum ke lokasi sudah tahu ide cerita dan video yang akan dibuat agar  ketika di lapangan tidak bingung.
Setelah semua materi cukup, saatnya membuat tulisan untuk blog yang nantinya  menjadi panduan untuk membuat skenario  video blog yang akan dibuat. Setelah tulisan selesai saatnya mengedit video dan mengisi narasi  dengan over voice.
Langkah terkahir mengunggah karya tulisan dan video. Untuk tulisan biasanya saya akan memposting ke blog pribadi atau kompasiana. Sedangkan video saya unggah ke youtube dan aplikasi video jurnalis warga NET CJ. Saya tak perlu khawatir dengan kecepatan transfer data karena saya menggunakan internet jaringan smartfren yang sudah berteknologi 4G.
Sekilas mungkin terlihat sangat merepotkan tapi kalau dijalankan akan mengasikan. Apalagi dalam proses kreatif kita bekerjasama dengan orang dan mempelajari hal-hal baru. Kecanggihan gawai  bukanlah hal yang mutlak untuk membuat video yang bagus. Intinya maksimalkan apa yang kamu punya untuk berkarya.
Fleksibilitas Modem Smartfren Wifi M5
Hobi ngevlog dan ngeblog pastinya membutuhkan dukungan perangkat dan koneksi internet yang tak biasa. Dulu ketika awal mengenal dunia maya saya membutuhkan telepon kabel, komputer dan modem untuk terkoneksi dengan jaringan internet. Namun sekarang jaman sudah berubah, berinternet sekaligus bekarya bisa dimana saja dengan laptop dan modem mobile. Tapi sekarang saya membutuhkan modem yang juga bisa dipakai sebagai media transfer data dan USB on The Go. Jadi ketika traveling akan sangat mudah berbagi data antar gadget dan teman. Kalau bisa modem juga berfungsi sebagai powerbank sehingga ketika gawai kehabisan daya saya tidak mati gaya. Tetap bisa online dan eksis.