Pembangunan sarana dan prasarana umum yang lebih besar, tak sepenuhnya bisa dilakukan dengan anggaran daerah Padang Pariaman.
Perlu anggaran provinsi dan pusat, sehingga pembangunan itu bisa hadir di daerah.
Setidaknya ini yang mengemuka dalam Podcast Padang Pariaman bicara, Sabtu 2 September 2023 siang, lewat dua tokoh PAN, Sumbar dan Padang Pariaman.
Dia adalah Hendra Halim, Caleg DPRD Sumbar dari PAN di Dapil II, Padang Pariaman dan Kota Pariaman. Dan Topik Hidayat, Ketua Komisi IV DPRD Padang Pariaman, yang kini mencaleg di Dapil II.
Hendra Halim yang Wakil Ketua DPW PAN Sumbar ini melihat potensi Sumbar untuk jadi ekonomi besar, sangat mumpuni.
"Terutama dalam sektor perikanan dan pertanian. Hanya saja, kemasan dan pengelolaannya yang butuh inovasi dan kreasi dari pemerintah daerah," kata putra Kampung Dalam ini.
Dulu, katanya, Sumbar banyak mengirim ikan ke luar daerah. Tetapi sekarang, Sumbar yang harus dapat kiriman ikan dari luar.
Sepertinya, kondisi ini harus dibalik. Pemerintah harus memanfaatkan potensi tokoh daerah ini, untuk bisa menggarap kembali.
"Fungsi seorang anggota dewan di daerah, setidaknya masuk di sini. Anggota dewan punya jaringan tersruktur sampai ke pusat," ulas dia.
Berangkat dari kondisi dan fakta demikian, Hendra Halim merasa terpanggil untuk bisa maju di pemilu tahun depan.