Mohon tunggu...
Cucum Suminar
Cucum Suminar Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer

Belajar dari menulis dan membaca. Twitter: @cu2m_suminar

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Pasar Rakyat Kuat, Ekonomi Melesat

27 Januari 2017   20:34 Diperbarui: 27 Januari 2017   22:11 1107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Untuk transportasi mengantar barang, penjual terkadang menggunakan perahu karena akses transportasi yang terbatas. Ini merupakan perahu di Pasar Belakang Padang, Batam, yang digunakan untuk mengantar bahan bangunan yang dipesan pembeli. Belakang Padang merupakan pulau kecil di Batam yang dikelilingi laut. | Dokumentasi pribadi.

Seberapa sering Anda berkunjung ke pasar tradisional?

Sejak menyandang status seorang istri pada akhir 2010 lalu, saya lumayan sering menjelajah pasar tradisional. Dua kali dalam satu minggu saya setidaknya berkunjung ke pusat keramaian tersebut. Tujuannya tentu saja untuk berbelanja beragam kebutuhan rumah tangga – terutama sayuran, lauk-pauk, dan bumbu dapur.

Untuk produk tertentu, saya memang lebih nyaman berbelanja di pasar tradisional dibanding supermarket. Selain harga yang lebih terjangkau, juga karena jenis ikan dan daging yang ditawarkan pasar tradisional lebih beragam. Pedagang di pasar tradisional dekat rumah tidak hanya menawarkan ikan tongkol atau ikan gurame, pada waktu tertentu mereka juga menjual ikan pari hingga ikan hiu segar – yang sudah dipotong dan tinggal diberi bumbu.

Lokasi Batam yang dikelilingi laut, membuat jenis ikan yang dijual di pasar lebih beragam. | Dokumentasi Pribadi
Lokasi Batam yang dikelilingi laut, membuat jenis ikan yang dijual di pasar lebih beragam. | Dokumentasi Pribadi
Lokasi Batam, Kepulauan Riau (Kepri), yang dikelilingi laut membuat jenis ikan yang dijual di pasar cukup beragam. Bila dulu saat di Bogor, Jawa Barat, saya hanya bisa membeli ikan teri yang sudah dikeringkan, sejak tinggal di Batam dapat memborong ikan teri kecil-kecil yang masih segar belum diberi garam.

Pilihan ikan yang lebih lengkap, sepertinya membuat sebagian besar ibu rumah tangga di Batam tetap memilih untuk berbelanja sebagian (besar) kebutuhan rumah tangga di pasar tradisional. Meski sesekali tak jarang juga mereka berkunjung ke supermarket yang menawarkan sayuran segar dengan harga terjangkau. Itu makanya mungkin, dua pasar tradisional dekat rumah selalu ramai dikunjungi pengunjung yang umumnya ibu rumah tangga. Apalagi Sabtu-Minggu, pasar biasanya sesak oleh pengunjung. Lewat pukul 10:00 WIB saja, ayam atau daging sapi sudah habis diborong.

Akan tetapi, walaupun masih menjadi andalan sebagian masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan pokok, tak bisa dipungkiri keberadaan pasar tradisional semakin tergerus zaman. Supermarket yang menawarkan bahan pangan yang kian lengkap, disertai tempat berbelanja yang super nyaman – berpendingin udara serta berkeramik cantik, perlahan kian banyak menarik pembeli.

Penjual ikan d Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi Pribadi.
Penjual ikan d Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi Pribadi.
Berdasarkan keterangan Ketua Umum Yayasan Danamon Peduli Restu Pratiwi, yang dirilis femina.co.id pertengahan Oktober 2016 lalu, pertumbuhan pasar tradisional sangat memperihatinkan. Bukannya bertambah, sejak 2007 pertumbuhan pasar tradisional malah minus 81 persen. Sebaliknya, pasar modern tumbuh hingga 36 persen.

Data yang hampir sama dirilis nationalgeographic.co.id. Berdasarkan situs tersebut, sejak 2007 hingga 2014 saja ada 4.000 pasar yang tak lagi beroperasi. Pasar-pasar tersebut terpaksa ditutup karena ditinggalkan pembeli. Saat pengunjung terus berkurang, satu persatu pedagang gulung tikar dan meninggalkan lapaknya.

Padahal ada beragam manfaat yang diberikan oleh pasar tradisional. Bila dikelola dengan baik, pasar tradisional tidak hanya berperan sebagai pusat perekonomian, namun juga bisa dijadikan sebagai potensi wisata – seperti Pasar Terapung Sungai Barito, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Apalagi setiap wilayah di Indonesia memiliki kekhasan masing-masing. Ada wilayah yang bergunung-gunung yang kaya dengan beragam jenis tanaman rempah, ada juga wilayah pesisir yang banyak menghasilkan beragam jenis ikan segar yang belum tentu dapat diperoleh di wilayah lain.

Interaksi penjual dan pembeli di Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi pribadi
Interaksi penjual dan pembeli di Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi pribadi
Pasar Tradisional Bantu Berdayakan Masyarakat Kecil-Menengah

Saat kita berbelanja di pasar tradisional, kita tidak hanya membantu menopang perekonomian para pedagang yang berjualan di pasar tersebut, akan tetapi juga secara tidak langsung membantu meningkatkan kesejahteraan para nelayan, peternak, maupun petani yang memasok produk mereka secara langsung kepada pedagang.

Beberapa waktu lalu saya sempat mengobrol dengan beberapa pedagang di pasar dekat rumah. Pedagang tersebut mengatakan, untuk ikan dan aneka seafood mereka membeli langsung dari nelayan. Ada beberapa nelayan yang memang biasa menjual hasil tangkapan mereka kepada para pedagang tersebut.

Itu makanya mungkin, ikan, sotong, kerang, kepting, dan udang yang dijual di pasar tradisional Kota Batam selalu terlihat lebih segar. Untuk kepiting malah ada beberapa pedagang yang menjual dengan kondisi masih hidup. Sehingga, saat dimasukan ke dalam kantong kepiting tersebut masih merayap-rayap.

Bagi saya pribadi – jujur, tujuan berbelanja di pasar tradisional bukan untuk membantu para pedagang ataupun nelayan. Saya berbelanja di tempat tersebut karena ada beragam manfaat yang saya dapatkan. Salah satunya adalah bisa mendapatkan ikan, daging ayam dan sapi, udang, kerang, maupun sotong dengan kondisi yang lebih segar.

Penjual sayur di Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi Pribadi.
Penjual sayur di Pasar Bengkong Harapan. | Dokumentasi Pribadi.
Selain itu, dapat berinteraksi dengan penjual yang baik hati. Sebagai orang yang tidak jago memasak, saat membeli ikan atau sayuran tertentu saya biasanya bertanya kepada si pedagang bagaimana cara memasak ikan atau sayuran tersebut. Dengan senang hati, penjual langganan biasanya memberi tahu bagaimana ikan tersebut sebaiknya dimasak.

Kesenangan lain berbelanja di pasar tradisional adalah bisa sepuasnya membelanjakan uang logam. Saat awal-awal pindah ke Batam saya tidak suka uang koin. Setiap kali mendapat uang logam, langsung saya masukan ke kaleng bekas susu. Alhasil setelah enam tahun berlalu uang receh saya sudah beranak-pinak hingga beberapa kaleng susu.

Dua bulan lalu saya punya ide untuk menghabiskan uang pecahan Rp100 hingga Rp1.000 tersebut, yakni berbelanja ke banyak pedagang di pasar tradisional dengan nominal mulai Rp5.000 hingga Rp15.000. Awalnya saya deg-degan mereka tidak mau menerima uang receh saya, namun diluar dugaan mereka malah senang mendapat uang logam. Katanya untuk kembalian.

Untuk transportasi mengantar barang, penjual terkadang menggunakan perahu karena akses transportasi yang terbatas. Ini merupakan perahu di Pasar Belakang Padang, Batam, yang digunakan untuk mengantar bahan bangunan yang dipesan pembeli. Belakang Padang merupakan pulau kecil di Batam yang dikelilingi laut. | Dokumentasi pribadi.
Untuk transportasi mengantar barang, penjual terkadang menggunakan perahu karena akses transportasi yang terbatas. Ini merupakan perahu di Pasar Belakang Padang, Batam, yang digunakan untuk mengantar bahan bangunan yang dipesan pembeli. Belakang Padang merupakan pulau kecil di Batam yang dikelilingi laut. | Dokumentasi pribadi.
Ada satu hikmah yang saya dapat setelah mulai menggunakan uang logam untuk membayar. Hikmah tersebut adalah kita bisa berbagi rezeki dengan beberapa pedagang dengan tidak berbelanja barang di satu kios. Jika membeli cabai dan bawang ke si pedagang A, sebaiknya membeli tomat dan jahe ke si pedagang B.

Dulu – karena malas repot, saya biasa membeli bumbu masak dan sayuran sekaligus dari satu pedagang. Itu makanya saya sempat terbiasa berbelanja di kios besar yang menjual beragam barang cukup lengkap. Sekarang saya lebih memilih berbelanja di lapak kecil. Saat melihat ada pedagang yang melamun karena belum ada pembeli akibat bumbu dapur atau sayuran yang dijual sedikit dengan jenis yang terbatas, saya biasanya berbelanja di pedagang tersebut – dengan catatan, barang yang dijual kwalitasnya memang bagus.

Ikan segar yang djual di Belakang Padang Batam. Ikan tersebut umumnya dipasok dari nelayan langsung sehingga lebih segar. | Dokumentasi Pribadi.
Ikan segar yang djual di Belakang Padang Batam. Ikan tersebut umumnya dipasok dari nelayan langsung sehingga lebih segar. | Dokumentasi Pribadi.
Sudah Saatnya Ditetapkan Hari Pasar Rakyat Nasional

Sebelum pasar tradisional semakin digerus zaman, ada baiknya pemerintah mulai menetapkan Hari Pasar Rakyat Nasional. Jangan sampai, saat pasar tradisional tidak lagi eksis atau semakin terpuruk karena terpinggirkan pasar modern, kita baru sadar pentingnya pasar tradisional untuk melengkapi kehidupan sebuah kota. Terlebih banyak profesi yang bergantung pada kelangsungan pasar tradisional, mulai dari petani, peternak, hingga nelayan. 

Saat satu pasar rakyat tidak lagi beroperasi, ketimpangan ekonomi tidak hanya melanda para penjual di pasar tersebut, namun juga menimpa para pemasok bahan makanan di pasar tersebut - petani, peternak dan nelayan -- plus,  keluarga mereka, istri dan anak-anak. Sebaliknya, saat perekonomian suatu pasar melaju pesat, tingat kesejahteraan pedagang dan profesi lain yang terlibat juga otomatis ikut terkatrol.

Hari Pasar Rakyat Nasional sebaiknya menjadi sebuah momentum untuk semakin menyemarakan kegiatan jual-beli di pasar tradisional. Saat Hari Pasar Rakyat Nasional berlangsung, seluruh pasar-pasar tradisional di setiap kota sebaiknya dihias meriah. Selain itu, pedagang juga memberi harga spesial sehingga pada hari tersebut masyarakat lebih tertarik untuk berkunjung ke pasar tradisional.

Agar Hari Pasar Rakyat Nasional semakin semarak, sebaiknya ada satu titik yang menjadi pusat peringatan dengan mengundang perwakilan pedagang pasar, nelayan, petani, atau peternak untuk ikut memeriahkan perayaan tersebut. Pemerintah setempat mungkin bisa memilih alun-alun kota untuk memeriahkan perayaan puncak Hari Pasar Rakyat Nasional.

Mereka bisa menjual aneka sayuran, daging, ikan hingga bumbu dapur pada perayaan tersebut – tentu dengan tampilan yang menarik sesuai dengan ciri khas daerah masing-masing. Sebagian mungkin ada yang menjual makanan olahan tradisional, baik makanan ringan maupun makanan berat untuk campuran nasi.

Tarian Dankong yang ditampilkan Keluarga Nek Nurma di salah satu pulau kecil Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi.
Tarian Dankong yang ditampilkan Keluarga Nek Nurma di salah satu pulau kecil Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi.
Agar suasana semakin meriah dan menarik bagi wisatawan, ada baiknya juga ditampilkan beragam kesenian khas daerah masing-masing. Untuk daerah melayu bisa menampilkan tarian Dankong, Mak Yong atau kesenian lain yang menarik. Tidak perlu panggung, cukup space khusus sehingga suasana kerakyatan akan lebih terasa. Pengunjung juga dapat langsung berinteraksi dengan penari.

Selain jeli memilah isi acara agar Hari Pasar Rakyat Nasional berlangsung meriah dan masyarakat semakin tertarik berbelanja di pasar tradisional, panitia juga ada baiknya memilih Hari Pasar Rakyat Nasional yang tepat – misalkan pada bulan tertentu saat ikan melimpah di laut, atau saat hasil panen dari kebun melimpah ruah. Jangan sampai Hari Pasar Rakyat Nasional yang nantinya diperingati satu tahun sekali, justru berlangsung saat musim paceklik atau kala laut tidak bersahabat dengan nelayan.

Jadi, kapan Hari Pasar Rakyat Nasional ditetapkan? Sambil menunggu, yuk kita mulai membiasakan diri untuk berbelanja di pasar tradisional. Salam Kompasiana! (*)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun