Bahan yang digunakan:
1. 100gr gula merah
2. 300gr sampah kulit buah atau sisa sayuran
3. 1 liter air
4. Â Botol plastik atau wadah tertutup
Snagat dianjurkan menggunakan lebih banyak kulit buah-buahan dibandingkan sisa sayuran. Gunakan kulit jeruk agar cairan Ezo-enzym beraroma segar. Jangan menggunakan wadah berbahan logam karena kurang elastis.
Cara Membuat:
1. Kita tuangkan semua bahan, berupa kulit buah, pisang, apel, jeruk, mangga, pepaya, Â ke dalam botol plastik atau wadah tertutup, kemudian campurkan gula dan air ke dalam wadah tapi tidak sampai penuh.
2. Setelah itu, kita menyimpan di tempat yang kering dan sejuk dengan suhu dalam rumah
3. Buka tutup wadah penyimpanan setiap hari pada minggu pertama untuk menghilangkan gas hasil fermentasi yang baik.
4. Kita harus membuka tutup wadah penyimpanan setiap dua hari sekali pada minggu kedua dan ketiga.
5. Aduk cairan pada waktu penyimpanan satu bulan dan dua bulan
6. Cairan eco enzym siap dipanen minimal setelah tiga bulan penyimpanan.