Selain itu, stres yang diakibatkan pembelajaran dapat menjadi tekanan bagi para mahasiswa sehingga memengaruhi kesehatan mental mereka. Stres yang mahasiswa alami disebabkan karena perubahan yang begitu cepat pada sistem pembelajaran yang mengharuskan mahasiswa harus segera beradaptasi.Â
Pembelajaran daring kurang efektif dari segi kesehatan mental mahasiswa karena masih banyaknya dampak yang dirasakan mahasiswa.
Oleh karena banyaknya dampak negatif yang ditimbulkan dari pembelajaran daring, maka mahasiswa diharapkan untuk menambah pengetahuan mereka terkait pentingnya menjaga kesehatan mental, seperti gejala-gejala awal adanya gangguan kesehatan mental, dampak apa saja yang dapat ditimbulkan jika menderita gangguan kesehatan mental, cara menjaga kesehatan mental yang benar, serta cara mencegah timbulnya gangguan kesehatan mental.Â
Pengetahuan-pengetahuan tersebut diharapkan mampu membantu mahasiswa untuk menghadapi permasalahan kesehatan mental sehingga dapat mencegah dan mengurangi banyaknya masalah kesehatan mental yang timbul dari pembelajaran daring.Â
Selain itu, untuk mengendalikan stres dari tuntutan akademik yang ada, maka mahasiswa perlu memiliki manajemen stres maupun coping stress yang berguna untuk meminimalkan tingkat stres mereka.
Penulis : Cindy Andrifo Maldini-Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Airlangga
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H