Di babak kedua Barcelona nyaris memperbesar keunggulan pada menit ke-72. Ferran Torres menusuk dari sisi kiri dan mengirimkan umpan tarik yang diselesaikan Franck Kessie, tapi sayang sepakannya malah membentur Ansu Fati di depan gawang.
Peluang dari Madrid didapat pada menit ke-89. Sebuah percobaan dari Rodrygo hanya melenceng tipis ke samping kanan gawang Ter Stegen. Sampai pertandingan berakhir, skor tak berubah, 1-0 untuk keunggulan tim tamu.
Ini menjadi kekalahan pertama pasukan Don Carletto di kandang sendiri dalam 11 bulan terakhir. Leg kedua yang akan berlangsung di Camp Nou pada 6 April mendatang akan menjadi sangat krusial bagi kedua tim dan tentunya akan sangat menarik dan seru untuk disaksikan.
Susunan pemain:
Real Madrid (4-2-3-1): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Antonio Rudiger, Eder Militao, Nacho (Rodrygo 66'); Toni Kroos (Aurelien Tchouameni 74'), Eduardo Camavinga; Luka Modric (Alvaro Rodriguez 83'), Federico Valverde, Vinicius Junior; Karim Benzema.
Pelatih: Carlo Ancelotti
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Ronald Araujo, Jules Kounde, Marcos Alonso, Alejandro Balde; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Franck Kessie (Sergi Roberto 86'); Raphinha (Ansu Fati 69'), Ferran Torres, Gavi.
Pelatih: Xavi Hernandez
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H