Terganggunya jam biologis tubuh manusia tentu akan membawa dampak tidak baik bagi kesehatan. Di antaranya adalah dapat menurunkan kemampuan kognitif seseorang seperti sulit fokus dan penurunan daya ingat. Gangguan jam biologis tubuh manusia juga bisa berdampak pada kesehatan mental seseorang.
Selain itu gangguan siklus sirkadian juga ternyata dapat menurunkan daya tahan tubuh. Hal ini dikarenakan oleh tidak teraturnya proses produksi protein, dimana jumlah protein yang diproduksi tidak sesuai dengan jumlah protein yang seharusnya dibutuhkan oleh tubuh untuk membangun sistem imun.
Sejatinya jadwal sekolah seperti yang selama ini telah diterapkan di lingkup pendidikan nasional telah sesuai, baik itu dengan siklus jam biologis tubuh manusia itu sendiri, juga dengan siklus aktivitas sosial dan budaya masyarakat kita umumnya.
Lalu kenapa harus diubah-ubah? Cari sensasi, kurang kerjaan atau ada maksud lain ???
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H