Mohon tunggu...
tinaa
tinaa Mohon Tunggu... -

:)

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Hal yang Perlu Diperhatikan Pra dan Pasca Operasi Gigi

13 Juli 2016   19:08 Diperbarui: 4 April 2017   17:49 30062
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Shutterstock

Tindakannya sendiri tidak terlalu lama, tidak sampai setengah jam. Waktu itu sekitar 20 menit. Tidak terasa sakit, cuma aneh saja rasanya, lebih ngilu dari cabut gigi biasa karena bagian yang terkait perlu dibedah untuk mengambil giginya. Satu sampai dua jam setelahnya, efek obat bius masih ada, jadi rasanya hanya kebas saja.

Tetapi setelah efek bius hilang, ngilu sekali.  Sebenarnya dokter menganjurkan untuk langsung minum obat setelah darah berhenti, tapi karena masih berdarah dan terasa sakit membuka mulut, saya tidak langsung minum obat.

Kalau bisa, setelah tindakan langsung minum obatnya. Saya baru minum obat 7 jam setelah tindakan. Jangan meniru kebodohan saya ini, karena rasanya nyeri sampai menangis. Bagi yang pernah atau masih memiliki masalah pencernaan, tolong bilang ke dokternya, karena beberapa jenis obat tidak diperuntukkan untuk mereka yang pernah memiliki luka lambung. 

Khususnya bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit jantung. Harus bilang ke dokternya. Saya kembali melakukan kebodohan. Sudah lama saya tidak bermasalah dengan lambung saya, jadi saya bilang tidak ada masalah pencernaan karena saat itu memang sudah tidak pernah bermasalah. Tetapi ternyata cataflam cukup keras dan akhirnya saya makan obat itu satu atau dua kali sehari. 

Di hari ketiga saya menyetopnya karena rasanya tidak cocok, lambung saya terasa nyeri. Karena masih bengkak, atas rekomendasi, saya mengganti obat lain di hari keempat atau kelima.

Setelah lebih dari (minimal) 6 hari, jahitannya sudah bisa diambil. Dokter gigi biasa pun bisa melakukannya. Tetapi karena terpotong libur lebaran, saya baru ambil ketika dokternya ada setelah lebaran, hampir dua minggu setelah operasi. Itu pun bukan dengan dokter bedahnya tapi dengan dokter gigi biasa karena dokter yang terkait masih cuti. Jadi bagi yang mau melakukan operasi, perhatikan juga kalender dan hari libur dokternya ya.

Dari pengalaman ini, saya ingin berbagi hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan pra dan pasca odontectomy atau operasi gigi. Semoga yang akan melakukannya tidak mengulangi kebodohan yang saya lakukan.

PRA-Odontectomy (Sebelum Tindakan)

1. Makanlah yang banyak.
Sebelum tindakan jangan sampai kelaparan. Selain karena tekanan darah bisa turun sebagai efek obat bius, juga karena setelah operasi biasanya kamu akan kesulitan untuk makan  ketika luka masih berdarah dan ketika terasa sakit membuka mulut.

2. Jangan lupa menggosok gigi dan kumur bila perlu, karena gigi harus bersih sebelum operasi.

3. Rileks dan tenanglah.
Rasanya memang tidak sakit karena diberi bius lokal. Tetapi kalau tidak rileks atau santai dan banyak bergerak, nanti malah menyulitkan dokter karena orientasi arah dari alat yang digunakan bisa saja terganggu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun