Â
Selain mereka membuat rumah dengan tanah liat, mereka pun membuat aneka peralatan untuk membantu pekerjaan2 mereka seperti alat2 dapur, salah satunya. Seperti piring2, gelas2, cangkir atau berbagai alat bantu untuk memasak di dapur.
Keramik kuno Uzbekistan
Tidak mengherankan jika di antara berbagai kerajinan orang Uzbekistan, keramik dianggap salah satu yang paling dihormati, karena sebagian besar atau mungkin semuanya, keramik adalah barang2 yang dibuat dan diperuntukkan sebagai alat bantu untuk mengerjakan sesuatu.
Cerita kuno Uzbekistan, para arkeolog menemukan banyak patung terakota yang menggambarkan binatang, naga, dan singa yang fantastis, serta pecahan piring keramik yang dilukis oleh master tak dikenal yang mungkin hidup di Maracanda 1500-2000 tahun yang lalu.
Keramik2 kuno itu sebagian besar memang hanya piring dan cangkir2 yang memang kesemuanya itu melibatkan tentang urusan perut.
Seperti keramik biru yang terkenal dari Delft Belanda, begitu juga dengan keramik tua biru di Uzbekistan.
Di mana pun di Republik Uzbekistan ini, pecinta tembikar atau keramik akan menemukan gaya lukisan asli, kejelasan bentuk dekoratif, perasaan nyata kreativitas yang kesemuanya di dominasi dengan warna biru.
                              Belanja di Pasar Chorsu di Tashkent dengan keramik2 dominan berwarna biru ....
Â