Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

[Prolog] 14 Hari Pertama Setelah Serangan Stroke Berat di San Francisco Tahun 2010

29 Mei 2021   11:31 Diperbarui: 29 Mei 2021   15:04 793
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi - Otak kiriku, yang warna putih adalah darah merah yang menggumpal, merendam 20% otak kiriku, yang menjadikan aku terserang stroke yang sangat berat ......

Dan, begitulah rutinitas hidupku, sibuk, untuk melupakan masa2 menyedihkan perceraian .....

Aku hidup bagai layang2 putus. Melayang, mengikuti arah angin.

Ketika angin itu berhenti, mungkin aku tersangkut di pohon atau di tiang listrik. Jika angin berhembus lagi, layang2 itu kadang terkoyak krena tersangkut dahan, terbang lagi, entah berapa lama itu terjadi .....

Layang2 itu kadang jatuh, terinjak, dan robek. Lalu, ada saja yang memperbaikinya, sebelum terbang lagi karena angin yang berhembus. Sehingga, layang2 itu semakin kumel dengan selotip2 atau benang2 untuk memperbaikinya .....

Aku harus bisa melupakan bayang2 itu. Layang2 itu harus diperbaiki supaya bisa dibanggakan sebagai layang2 besar dan berkibar diangkasa ......

Aku berada dalam lingkaran antara kegelapan dan masa depan. Aku harus mmbiayai anak2ku sebagi single parent, karena mantanku tidak memberikan kehidupan untuk kami. Ragaku memang bekerja keras, tetapi roh dan jiwaku entah melayang seperti layangan putus ......

***

Dalam hari2ku untuk pekerjaanku, aku pun berusaha untuk bahagia. Mengajak anak2ku bermain. Mereka masih membutuhkan aku, jadi aku harus tetap kuat.

Jika roh dan jiwaku sedang melayang entah kemana, aku berusaha melakukan sesuatu supaya bisa berbahagia lagi.

Berenang dan fitness adalah salah satu pelarianku.

Jika capek di proyek, aku kabur ke Mall Taman Anggrek untuk berenang dan fitnesss, malam hari jam 7.00 sampai jam 9.00 malam. Seteah itu, aku kembali lagi ke proyek.

HALAMAN :
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun