Aku duduk di sebuah meja makan terdekat denga udon ini, dan membiarkan Michelle memilihkan makanan untukku.
Tidak lama kemudian, pesanan kami datang. Wah ... baunya enak sekali! Dan, karena kami lapar, kami segera menyantapnya!
Â
Dan, foto dibawah adalah udon yang dipesan oleh ichelle. Hanya udon saja dengan sup kaldu serta kremesan saja. Michelle melengkapinya dengan segumpal nasi Jepang yang pulen, hangat2, serta masing2 diberikan gorengan, entah apa namanya.
Kami menyantapya dengan cepat karena kami memang lapar. Sambil mengobrol, makan siang yang kesorean menjadi salah satu makan siang yang paling asik, "quality time" ku bersama Michelle, anakku.
Inilah yang aku cari, 3 kali dalam 1 than, aku datang menjenguknya di Jepang, selain aku memang kangen sekali, aku juga harus tetap menjaga hubungan ku dengan anakku .....
Sambil makan, sambil mengobrol, kami melahap makanan2 di depan kami, sampai habis. Tiba2 di depan booth Sanuki Udon Hanamaru .....
Seorang tua, si kakek Jepang, Â membayar semangkuk udon, dengn nampan dan mau membawa sendiri nampan itu ke meja makan yang banyak bertebaran disana.
Tiba2, ketika orang tua itu memutar, nampan nya tersenggol sesuatu dan jatuh! Astagaaaaa ......