Ketika aku keluar dari Stasiun Kawaguchi, yang pertama kulihat adalah deretan pohon2 berbunga Sakura pink dan putih. Tetapi, ketika aku mendekatinya ternyata itu bukan bunga Sakura tetapi bunga Magnolia yang baunya wangi sekali waktu aku berada dibawahnya ......
Â
Dokumentasi pribadi
Â
Awalnya, aku berpikir dari jauh adalah bunga Sakura. Tetapi pas aku mendekat, ternyata ini bukan bunga Sakura tetapi bunga Magnolia, berwarna ink-keunguan dan putih. Baunya wangi, ketika aku berada dibawahnya .....
Â
Aku berada di atas pedestrian, kusebut "pedestrian bertingkat", dan pedestrian bertingkat ini dibagi 2 bagian tingkatan :
Â
Yang pertama, adalah 1 tingkat dari permukaan jalan utama dan yang kedua, adalah 2 tingkar dari permukaan jalan utama. Dua tingkatan pedestrian ini, dikhususkan untuk ruang terbuka hijau, untuk paru2 kota. Yang jelas, pedestrian bertingkat ini bukan atau tidak bisa untk peyerapan kota, karena tidak bena2 diatas permukaan tanah, kan?