Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

"Roh Shitamachi", Memenuhi Kehidupan Shibamata

16 Juni 2018   20:38 Diperbarui: 16 Juni 2018   21:00 686
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

By Christie Damayanti

www.dannychoo.com

Shibamata!

Bahkan, sebagian besar masyarakat Tokyo pun mengenal Shibamata sebagai 'kota tua' dengan Kuil Shibamata Taishakuten, sebagai jantung kota.

Shibamata sendiri adalah sebuah kota atau lingkungan di ujung imur ibukota Toky, tidak jauh dari sungai Edogawa yang merupakan perbatasan alami antara Tokyo dan Perfektur Chiba. Keramaian dan hingar bingar ibukota Tokyo, sebagai salah satu daerah utama wisata Jepang, langsung terselimur jika Shibamata terblow-up dengan baik.

Memang, untuk menuju ke Shibamata harus berganti jalur kereta, dari Tokyo Metropolitan. Stasiun Shibamata adalah stasiun keeta di jalur Keisei Kanamachi, setelah berpindah dari JR Line dari Nishi Funabashi.

Seperti yang aku sudah tuliskan di beberapa artikel sebelumnya, Shibamata adalah tempat kelahiran seorang protogonis Tora-san, yang serial film nya sangat popular, dari tahun 1969 sampai tahun 1995. Dengan begitu cinta nya warga Shibamata kepada Tora, maka dibangunlah patung Tora dan saudara perempuannya, Sakura, dari perunggu, yang menyambut turis atau siapa paun yang berkunjung di pintu keluar Stasiun Shibamata.

Shibamata memang unik, seunik apa yang ada disana. Sebuah kota tua dengan kehidupan "lama", dan bangunan2 lama. Shibamata juga salah satu daerah yang disebut sebagai "tempat peninggalan sejati dari roh shitamachi".

Shitamachi sendiri adalah nama tradisional untuk daerah Tokyo termasuk saat ini yaitu Adachi, Arakawa, Chiyoda (sebagian), Ch, Edogawa, Kt, Sumida, dan penginapan Tait, daerah permukiman kalangan ekonomi rendah secara fisik, dari kota di sepanjang dan timur Sungai Sumida.

Shibamata saat ini terletak di dalam kota Tokyo, tetapi tepat di perbatasan dengan Chiba (di sisi lain sungai Edogawa). Pada periode Edo (1603-1868), kota ini bukan bagian dari Edo (nama lama untuk Tokyo), tetapi hanya ditambahkan setelah reformasi administrasi pada tahun 1932.

Dan 'roh shitamachi' ini dimaksudkan dengan kehidupan dari lingkungan budaya, kasta dan geografisnya. Dan Shibamata mnjadi kota yang terkenal karena serangkaian pembuatan film dari Tora-san disana.

Karena adanyanya Tora-san yang lahir di Shibamata, dan jalan utama sepnjang kota tua menuju ke Kuil Shibamata Taishakuten, menjadikan kota ini suasanya sangat magis. Begitu keluar dari stasiun Shibamata ini, kita akan disambut sebuah kota yang seakan "mati", karena terlihat sempit.

20180418-134646-5b250f36ab12ae09545876d2.jpg
20180418-134646-5b250f36ab12ae09545876d2.jpg
20180418-134649-5b251216caf7db5e6100c492.jpg
20180418-134649-5b251216caf7db5e6100c492.jpg
Dokumentasi pribadi

Suasana ketika kita keluar dari Stasiun Shibamata. Selama aku ke Tokyo beberapa kali dalam 1 tahun belakangan ini, aku belum melihat daerah yang sangat "tertutup", begitu keluar dari stasiun.

Kanan kiti dan depan stasiun, yang tertutup bangunan pribadi (sepertinya permukiman).

***

"Tertutup" disini adalah benar2 tertutup secara fisik. Keluar dari stasiun, di batasi oleh bangunan2 dan kita hanya melihat bangunan2 yang bukan bangunan umum, seperti yang terdapat dalam foto diatas. Sebelah kanan, kiri dan bagian depan stasiun, bukan bangunan umum, sehingga suasana itu seperti berada dalam 'roh shitamachi', roh keterbatasan dalam kehidupan perekomonian tingkat rendah .....

img-20180418-wa0048-1-5b251191cf01b40df3620c44.jpg
img-20180418-wa0048-1-5b251191cf01b40df3620c44.jpg
Dokumentasi pribadi

                           Aku, ditengah2 antara patung Tora-san (patung yang memakai topi) dan patung Sakura, saudara perempyan Tora-san.

20180418-134854-5b25122d16835f237124d583.jpg
20180418-134854-5b25122d16835f237124d583.jpg

Dokumentasi pribadi

Dari arah stasiun dengan patung perunggu ini, kita akan digiring ke kota tua, dengn lingkungan padat, sempit, tetapi bersih dan apik! Suasana nya memang benar2 unik! 

Benar2 membuat aku terpana dan mengasah kemampuanku tentang menuliskan kata2 yang menerangkan suasana magis dan unik seperti ini ..... 

***

Jika dilihat dari peta dari Google Map, ternyata Shibamata pun merupakan permukiman padat, dari golongan menengah ke bawah di Japang.

shibamata-3-5b250f7fbde5753f673340f3.jpg
shibamata-3-5b250f7fbde5753f673340f3.jpg

www.googlemap.com

Daerah Shibamata (daerah yang bergaris merah), penuh dengan rumah2 mungil, yang ternyata juga tidak semua bangunan dari jaman lama. Sebagian juga dari bangunan modern.

20180418-144717-5b25125816835f235c5e56f3.jpg
20180418-144717-5b25125816835f235c5e56f3.jpg

20180418-131217-5b250fa3ab12ae54293655e3.jpg
20180418-131217-5b250fa3ab12ae54293655e3.jpg

Dokumentasi pribadi

Suasana permukiman bernuansa modern, disekitar kota tua dan kuil Shibamata. Perumahan mungil modern atau apartemen 2 lantai, yang mendominasi permukiman di Shibamata.

20180418-134800-5b2513225e137341916ea522.jpg
20180418-134800-5b2513225e137341916ea522.jpg

 

Dokumentasi pribadi

 

Permukiman2 disekitar kota tua, dihubungkan dengn jalanan2 kecil seperti gang2, yang hanya bisa dimasuki motor. Hanya ada di beberapa gang, yang bisa dimasuki mobil.

img-20180418-wa0081-5b2515ccf133443452455533.jpg
img-20180418-wa0081-5b2515ccf133443452455533.jpg

 

Dokumentasi pribadi

 

Tetapi walaupun daerah ini cukup “tertutup”, pemerntah tetap memfasilitasi dengan sangat baik bagi warga nya. Di setiap derah pasti mempunyai papan arah dan map secara manual, dan sangat pasti menuju ke suatu tempat

 

***

 

Sepertinya, tidak akan ada habis2nya membahas tentang Shibamata. Karena, aku sangat excited tentang keunikkan daerah ini.

 

Sebuah daerah kota tua, penuh dengan tempat yang magis serta mempunyai 'jantung kota' sebagai sebuah kuil Budha, yang ditumbuhi dengan sebuah 'bonsai raksasa' dan mendapatkan beberapa penghargaan tsntang tata penghijaun kota ..... 

Sebelumnya : 

Dan "Bonsai Raksasa" itu Akan Terus Bertumbuh dan Berkembang Selama Dia Mau .... 

Wisata Religi "Shibamata Taishakuten Temple", yang Tersembunyi  

Permata Wisata Kota Tua Jepang Era Taisho di Shibamata 

"Mizumoto Koen" Kanamachi, Taman Terbesar di 23 Distrik  Tokyo 

"Kanamachi", Wisata Perumahan Mungil di Utara Tokyo 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun