Rumah deret menengah keatas, tanpa pagar, langsung berhubungan dengan pedestrian umum. Serasa tinggal di villa peristirahatan, bukan seperti rumah tinggal …..
‘Low-rise apartment’ atau sering disebut ‘town-house’, juga terdapat disana. Dengan desain standard, arsitektur Amerika modern, cukup nyaman dengan lingkungan yang asri, untuk penduduk setempat.
Taman bermain dengan taman yang luas, berhampar rumput hijau yang terawatt amat baik. Serta sebuah Gereja, di lingkungan perumahan, dengan arsitektur bangunan pantai modern, tanpa banyak jendelan …..
Di sisi yang berdampingan dengan sisi pemukiman, terdapat bisnis center, tempat banyak sentra2 bisnis seperti restoran2, cafe2, toko, bahkan perkantoran kecil. Untuk kantor2 cabang, banyak disini, tetapi untuk kantor pusat, mereka mengadakan ‘headquarter’nya di San Diego, atau sampai ke Los Angeles ….
Terakhir, yang sangat menentukan Coronado menjadi terkenal adalah ‘Coronado Hotel’, yaiu hotel klasik beratap merah, dan sering dikenal dengan ‘hotel paling berhantu’ di seluruh dunia …..
***
Coronado memang sebuah tempat wisata yang ‘tersembunyi’. Jika kita ‘addict’ berwisata, tentulah tahu tentang Coronado Island. Tersembunyi karena jika kita luput membaca2 tempat wisata di San Diego, pastilah kita tidak akan kesana, dengan Coronado Bridge nya.
Ketika Coronado Beach dianugerahi sebagai pantai terbaik di Amerika Serikat oleh Laboratorium Penelitian Pesisir Amerika, tentulah wisatawan ‘wajib’ datang kesini. Dan Coronado, tidak akan lepas dengan kehidupan masyarakatnya serta Coronado Hotelnya yang memang unik serta menyimpan berbagai cerita dan kisah menyeramkan …..
Sebelumnya :