Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Grapevine Mills Mall: Konsep Factory Outlet dengan Interior Yang Kreatif

27 Juli 2011   05:49 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:20 1132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

By Christie Damayanti

Mall memang dimana2 sama saja. Walau sebenarnya, konsep mall berbeda dari masing2 negara. Seperti negara2 Eropa dan Amerika Serikat, konsep mall lebih kearah 'fungsi' di bandingkan mall2 di Asia, terlebih di Singapore, Malaysia, Thailand dan Indonesia. Maksud 'fungsi' adalah, bahwa mall2 di Eropa dan Amerika Serikat di buat berdasarkan 'kebutuhan'. Orang2 di Eropa dan Amerka Serikat, ke mall tidak hanya untuk berjalan2 saja seperti di Asia ( apa lagi di Indonesia ), tetapi mereka memang ingin membeli sesuatu sambil sedikit berjalan2. Setidaknya, mereka bersantai sejenak setelah berbelanja.

Konsep belanja bagi warga Amerika adalah membeli sesuatu. Walaupun seperti yang banyak orang katakana, bahwa Amerika penuh dengan orang2 kaya, tetapi mereka tetap membutuhkan barang2 murah ( seperti tulisanku  Barang-Barang Berharga Murah di Toko 'One Dollar Shop' di Amerika ). Jika di 'One Dollar Shop' hanya menjual barang2 kebutuhan sehari2, di Amerika banyak tempat untuk berdagang khusus disebut Factory Outlet, dimana di Indonesia sudah menjamur Factory Outlet ( FO ), walau konsep FO berbeda dengan konsep FO di Amerika.

Beberapa titik di masing2 kota di Amerika, FO selalu dipenuhi, bukan hanya orang2 mengah ke bawah, tetapi warga mengeah atas. Mereka berbelanja di FO tetapi mereka masih memilih jenis barangnya. Konsep FO di Amerika adalah barang2 yang 'afkir' dari pabrik karena kesalahan  atau cacat, walau sedikit jahitannya melengkung atau menempelnya terkelupas, tetap saja di'afkir' dan harganya sangat rendah. Barang2 afkiran tersebut bisa di diskon sampai 75% - 90% nya.

Di Dallas, di daerah Grapevine, sekitar 30 menit dari Irving, tempat adikku tinggal, ada sebuah mall khusus untuk FO. Biasanya, FO di Amerika bukan berupa 'mall' melainkan toko2 kecil dalam area khusus yang luas, seperti di Citadel ( Los Angeles ) atau Cabazone Outlet ( Las Vegas ).

Grapevine Mills Mall, adalah factory outlet yang sangat besar dan luas. Berupa mall biasa. Jika FO yang lain akan jadi kendala jika hujan karena kita berjalan di luar bangunan untuk masuk masing2 toko. Grapevine Mills mempunyai desain khusus sebagai toko2 barang2 murah. Jujur, interior banyak mall di Amerika desainnya biasa2 saja walaupun itu adalah mall mahal. Tetapi justru di Grapevine Mills desainnya lebih baik dan sangat kreativ, sebagai mall barang2 murah .....

1311744239612135015
1311744239612135015

13117442522091033538
13117442522091033538

Signage 'Grapevine Mills' di sebelah utara dan selatan mall.

Grapevine Mills ( GM ) mempunyai 2 pintu, utara dan selatan dengan 180 toko.

13117443261828959918
13117443261828959918

Grapevine Mills Mall di ambil dari pesawat ( airport Forth Worth, Dallas ). Perparkirannya sangat komprehensif, tidak terdapat 'secure parking' ( tanpa bayar ) tetapi tetap rapih.

'Anchor'nya ( toko utama ) ada beberapa yaitu Burlington Outlet, JC Penney Outlet dan Rainforest Café. Interiornya memang unit, kreatif dan membuat decak kagum. Bagaimana tidak ? Ini adalah mall toko2 murah. Lantainya dari 'parquette' ( lantai kulit kayu, yang di Indonesia berharga mahal, sampai 300rb / m2 ). Detail 'shop front' nya sangat artistik. Membuat orang sambil melihat2 dan duduk2 ketika lelah berbelanja.

1311744318153071418
1311744318153071418

Dengan desain yang efektif, membuat GM ini sangatkomprehensif. Tidak ada 1 toko pun yg terlewat, jika kita memutar dari ujung ke ujung. Pasti semua akan terlewati. Jarak koridor sangat besar, tanpa penghalang ( toko2 'island' yang biasanya di Jakarta tejadi untuk 'menghemat' biaya ).

1311744338675561482
1311744338675561482

13117443961679995033
13117443961679995033

Toko outlet 'Disney'. Barang2nya sangat terkenal di Amerika dan disini barang2nya masing berharga dibawah US$ 20.00 atau toko outlet 'Warner Bross' juga barang2 outlet. Desainnya sangat detail, dan bisa di golongkan mall mahal dengan desain sedetail ini.

13117444461048231492
13117444461048231492

1311744476213817579
1311744476213817579

Toko 'Chocolate Factory', dengan konsep Dallas jaman lama ( Benteng Alamo ) juga toko 'Dallas Dancewear' cukup artistic, padahal barang2nya berharga masing2 hanya US$ 20.00 saja, walau kadang2 ada yg lebih badi harga itu tetapi tetap saja masih murah karena memang barang2 'afkir'.

Masing2 'shopfront' membuat konsep tersendiri dan yang menarik adalah barang2 dagangannya selalu di tambah kata2 'SALE' dengan harga awal dan harga yg dijual disana, sehingga pengunjung sangat berminat untuk membelinya. Semua barang2 itu sebenarnya tetap ada di mall biasa, tetapi dengan harga yang tinggi dan di GM di diskon sampai 90%.

1311744505204492291
1311744505204492291

13117445781761720609
13117445781761720609

Seperti toko jam ini, ada jam2 'reject' merek Guess atau jam2 yang lain. Dengan harga diskon, biasanya, kami membeli banyak untuk dijual di Jakarta lewat teman2ku atau hanya untuk hadiah saja ( 1 jam Guess bisa hanya berharga sekitar 100rb saja ).

Lain lagi dengan 'shopfront' "The Crafter's", dengan konsep penonton di pacuan kuda, sangat artistic. Jika aku melihat detailnya, tidak terbayang bahwa toko ini menjual barang2 pernak-pernik asesoris, seperti tempat bolpoin, jam dinding dan lainnya yg berharga murah.

1311744574438785657
1311744574438785657

13117446051051868589
13117446051051868589

Ada juga toko 'Off Rodeo Dr', yang menjual barang2 di Rodeo Dr. Hollywood,  Los Angeles, dimana disana adalah tempat kaum jet set Amerika dan kaum selebritis. Barang2 di GM di diskon sampai 70%, seperti baju2 untuk artis / selebritis dan semua asesorisnya.

Setiap 'shop front' selalu mempunyai konsep yang terbaik untuk konsumennya. Tak heran, banyak yg berbelanja disana, selain mencari barang2 yg bagus dan murah, tetapi bisa menjadi rekreasi dengan keluarga.

13117448311416430958
13117448311416430958

131174492522570619
131174492522570619

1311744957326763643
1311744957326763643

1311745036979653959
1311745036979653959

Di area tengah, terdapat foodcourt dengan puluhan stand makanan dan juga ada 'carrousell'  untuk anak2. Juga beberapa titik yang menarik, seperti foto ini. Ada mobil VW Combi yang khusus di desain untuk permainan boneka. Sangat menarik, dengan warna2 yg nge-jrenk untuk anak2 !

Jika barang2 yang di jual di GM ini berharga diskon, lain halnya dengan makanannya. Harganya normal, dan di Amerika jika kita makan di foodcourt seperti ini, makan 1 orang setara sekitar US$ 12.00. Cukup mahal, tetapi memang banyak sekali. Biasanya, aku bertiga dengan anak2ku cukup hanya US$ 12.00 / 3 orang saja. Apalagi, untuk minum pasti 'refill', termasuk Coca Cola kesukaanku .....

Lain halnya dengan makanan2 mahal. Terdapat 'anchor' berupa resto atau café disebut 'Rainforest Café'. Konsep ini ada di seluruh dunia, adalah café dengan suasana hutan hujan dengan binatang2nya. Bukan hanya makanan, tetapi juga menjual kaos dan mainan serta boneka untuk konservasi lingkungan hidup, hutan hujan di seluruh dunia.

13117450391418697594
13117450391418697594

1311745064683196413
1311745064683196413

Sejak aku pertama ke GM ini sekitar tahun 1999, setiap tahun aku melihat dan mengamati bahwa daun2 di foto diatas tidak pernah menjadi kotor. Sebenarnya pasti kotor, tetapi konsep maintenance nya yang memang baik.

13117451821976168694
13117451821976168694

13117452521331622097
13117452521331622097

Binatang2nya pun berkonsep anak2. Desain dan detailnya seperti gua di hutan hujan. Di foto terlihat banyak daun2 diatas, dan banyak burung2 serta ular ! Mereka mengeluarkan suara, berkicau dan mendesis, bila pertama kali kasana pasti kaget dan takut ..... tetapi anak2 sangat senang sekali, seperti makan di dalam hutan .....

1311745289823059050
1311745289823059050

1311745380483947241
1311745380483947241

'Maskot' Rainforest Café di GM adalah buaya. Buaya ini benar2 besar dan mengeluarkan 'auman' yang keras, sehingga anak2 sedikit takut. Buaya ini juga bisa bergerak hilir mudik dan membuat mulutnya. Dulu, pertama kali kesini, anakku takut sekali, selalu menangis bila melewati tempat buaya ini. Tetapi mereka sudah besar .....

Terlihat, di mulut buayanya, terdapat banyak uang coin, biasanya anak2 kecil yang sudah tidak takut lagi, melemparkan coin ke mulut buaya ini.

Jika kita capai berjalan, dan jauh dengan courfourt, sepanjang mall, terdapat tempat duduk. Tidak seperti di Jakarta, mall miskin tempat duduk, kecuali di Central Park ( hihihi ... ini konsep proyek kami ). Lantai GM dari 'parguette', beberapa memakai 'vinyl', tidak keras tetapi tetap tidak terlalu lembut, cocok untuk anak2 bermain ... jika jatuh, paling tidak kepala tidak benjut .....

1311745416510857783
1311745416510857783

Ini anak2ku pertama kali ke GM. GM menyediakan 'kereta' untuk membawa belanjaan, tetapi bisa untuk anak2 duduk sambil melihat2. Jika anakku yang kecil tidur, ada tempat khusus di kereta ini juga ..... desain yang komprehensif dan sangat menyenangkan .....

13117455131884556516
13117455131884556516

13117455841482253784
13117455841482253784

Jika benar2 hanya untuk melihat2 saja, interior GM ini memang menawarkan konsep desain yang unik. Setiap tahun kami kesana, desainnya selalu baru. Walau tokonya tidak berganti, konsep interiornya sendiri tetap berganti. Yang jelas, konsep GM ini selalu 'berwarna' sesuai konsep mall yang komprehensif, untuk berbelanja dengan keluarga .....

Salamku .....

13096071791943036955
13096071791943036955
Profil | Tulisan Lainnya

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun