Mohon tunggu...
Reinhard Hutabarat
Reinhard Hutabarat Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penikmat kata dan rasa...

Menulis untuk senang-senang...

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool Memalukan, Klopp Out! FSG Out!

19 Agustus 2023   21:15 Diperbarui: 19 Agustus 2023   21:25 2028
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

***

Dalam kasus Romeo Lavia, Southampton sejak semula telah menetapkan banderolnya sebesar 50 juta Pound pas! Kalau Klopp memang sudah merasa klop, yah seharusnya kan tinggal bayar saja, tidak perlu harus menawar lagi. Gilanya, ketika Liverpool kemudian "menawar" 60 juta Pound, transaksi itu batal terjadi karena ada yang menawar Lavia seharga hanya 53 juta Pound saja! Ini adalah "ke-malu-an" penggemar Liverpool yang pertama.

"Ke-malu-an" penggemar Liverpool yang kedua adalah, banderol Caicedo semula adalah 60 juta Pound. Kalau Liverpool tidak bertindak seperti b-djingan t-lol, maka mereka bisa mendapatkan double pivot Brighton ini dengan mahar sebesar 95 juta Pound saja. Namun karena manajemen Liverpool memang benar-benar b-djingan, maka dengan membawa mahar sebesar 110 juta Pound pun, mereka tidak bisa mendapatkan sesuatu! B-djingan, b-djingan, b-djingan!

Setelah gagal mendapatkan Caciedo dan Lavia, Liverpool kemudian beralih ke Wataru Endo, gelandang bertahan Stuttgart dan Timnas Jepang. Endo yang dibeli dengan mahar 18 juta Euro, disebut-sebut sebagai panic buying. Apalagi Endo yang tingginya cuma 175 cm itu pun sudah berusia 30 tahun. Dan jangan lupa, tempo permainan di Liga Inggris lebih cepat bila dibandingakan dengan Liga Jerman. Untuk posisi gelandang bertahan ataupun bek Tengah, tinggi Endo memang kurang mumpuni, terutama untuk menghalau bola-bola atas.

Apa pun itu, Liverpool selalu lebih besar dari pada pemain-pemain dan manajernya. Tidak perlu meratapi kehilangan Caciedo dan Lavia, karena mereka pun memang tak mau bergabung dengan Liverpool. Apalagi dalam pandangan penulis harga mereka ini pun sudah kemahalan untuk kemampuan mereka.

Lalu bagaimana dengan Endo? Melihat umur dan "harganya," Endo adalah solusi jangka pendek. Namun penulis yakin Endo, seperti halnya dengan para "Samurai Biru" lainnya itu, punya etos kerja yang baik.

Sebagai "gelandang pengangkut air" Liverpool tentunya bisa berharap kepadanya. Penulis bukanlah penggemar Liga Jerman, sehingga tidak mengikuti perkembangan Endo di Stuttgart. Namun tentunya masih ada yang mengingat penampilan impresif Jepang di Piala Dunia kemarin.

Kabar terbaru, Liverpool kini "serius" mengincar Ryan Gravenberch dari Bayern Munchen. Mantan anak buah Ten Hag di Ajax ini kebetulan berstatus pengangguran di Munchen. Namun Ryan lebih tertarik bergabung dengan MU, "tim sebelah" Liverpool tersebut karena ingin bereuni dengan Ten Hag.

Munchen sendiri membanderoli Ryan sebesar 40 juta Euro. Konon Liverpool sudah mengajukan tawaran sebesar 20 juta Euro, sebagai tes ombak.

Duh Gusti, semoga ini tidak menjadi "ke-malu-an" jilid tiga bagi penulis dan penggemar Liverpool di seluruh dunia...

Buat yang di hati, salam sayang selalu

Salam sepak bola, YNWA!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun