Mohon tunggu...
Chintya Anggarainipohan
Chintya Anggarainipohan Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa unri

Mahasiswa universitas riau

Selanjutnya

Tutup

Love

Mengenal Relationship: hubunganmu sehat atau tidak?

6 Maret 2022   22:31 Diperbarui: 6 Maret 2022   22:34 203
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kenapa asertive? Karna komunikasi itu bukan hanya komunikasi satu arah, komunikasi itu adalah kita berdiri dan memperjuangkan hak kita tanpa menyakiti orang lain, bukan memaksa orang untuk mengerti, atau agresif dan pasif. Hal yang perlu diperhatikan untuk hubungan yang sehat yaitu batasan dan komunikasi.

Cinta yang sehat adalah ketika hati dan otak kamu kompak, sepeti ketika otak kita mengatakan kalau dia gak baik tapi hati selalu menginginkan dia kembali itu sudah termasuk hubungan yang gak sehat. Selama otak dan hati sudah gak sinkron maka hubungan itu sudah termasuk toxic. Bahkan hubungan yang baik baik saja tapi flat itu sudah termasuk toxic dan hal itu banyak sekali orang yang tidak menyadarinya.

Hubungan yang sehat adalah logika dan hati itu kompak. Menjalin hubungan hanya karna cinta saja itu bukan hubungan yang sehat, bahkannkalau ingin menjalin hubungan kita harus mengompakkan logika dan hati, jangan cuma pikiran rasional aja yang kita ikuti, jangan hanya ingin senengnya doang tapi harus sedih sama sama.

Kenyamanan kadang berbahaya bagi kita ada yang bikin kita kembang dan tidak, ada yang nyamannya karna malas untuk mulai dengan orang baru dan memulai dari awal lagi, ada juga yang sama pasangan tidak jadi baik dan jadi buruk (biasa aja) seperti ngejalani aja semua yang terjadi tanpa menunggu sesuatu.

Bersama sama terus sampai menghabiskan hampir seluruh waktu bersama pasangan juga tidak menjamin hubungan bakal sehat, bisa saja memicu terjadinya rasa bosan atau flat dalam hubungan. Sebenarnya rasa bosan itu adalah tanda kita gak full feel, contohnya gelas kosong yang kita kasih ke orang. Bahkan yang lagi kasmaran biasanya lupa kalau manusia itu makhluk sosial yang membutuhkan orang lain, dan tidak pernah ngasih space diri sendiri untuk me time bahkan main sama teman teman, rasa bosan karna memaksakan selalu berdua itu bahkan bisa membuat kita merasa ingin menjauhi. Kalau 24 kebanyakan bersama pasangan dan merasa bosan ingat, lakukan hal yang baru.

Orang orang yang punya waktu untuk diri sendiri itu yang membuat ketika jauh atau lagi masa pandemi yang gak bisa ketemu jadi berantem, makanya kita jangan sampai merasa stuck atau terjebak sama pasangan kita.

Nah, ini adalah beberapa cara agar hubungan kamu sehat:

  • Komunikasi yang baik
  • Kunci hubungan yang sehat adalah komunikasi yang baik, selalu membicarakan hal hal yang menurut kamu berdua salah. Tidak memaksa dia untuk selalu mendengarkan kamu, namun kamu sendiri tidak mau mendengarkan dia. Bicara jika ada masalah dengan kepala dingin tanpa membuat salah satu pihak sakit hati. Dan menghargai dia ketika dia memberi pendapat dan saran tentang hubungan.

  • Terbuka
  • Hubungan yang sehat juga harus adanya keterbukaa terhadap pasangan kita sendiri, dan percaya. Apapun yang terjadi ada baiknya kita saling terbuka tanpa menyembunyikan sesuatu agar tidak terjadi kesalahpahaman antara satu sama lain. Terbuka juga tidak harus mengganggu privasi masing masing individu, harus tetap menghargai privasi juga.

  • Menghargai satu sama lain
  • Disebuah hubungan penting sekali menghargai satu sama lain, agar hubungan tetap sehat kita harus saling menghargai satu sama lain, agar hubungan tersebut berjalan dengan lancar. Kita hargai dia sebagai pasangan dengan mengerti batasan batasan yang ada dihubungan kalian.

  • Menjadi support system
  • Support system atau memberi dukungan terhadap seseoran yang kita cintai merupakan bentuk rasa sayang yang tulus, selalu memberi semangat dengan hal hal apapun yang dia kerjakan, selalu ada saat dia senang maupun sedih, saat posisinya tertinggi sampai terendah.

  • Menciptakan kebahagian
  • Dan ciri hubungan sehat terakhir adalah saling menciptakan hubungan atau suasana yang menyenangkan bagi keduanya, mustahil sekali rasanya kita jika menjalin hubungan tanpa ingin bahagia. Maka dari itu sesama pasangan harus pandai membuat hubungan itu agar tidak flat atau membosankan. Bisa dengan cara bermain game bersama, makan, jalaan, memberi hadiah, nonton dan melakukan kegiatan yang menyenangkan lainya. Karna sejatinya hubungan yang menyenangkan akan membuat kita semakin menyayangi pasangan kita dan membuat hubungan kita sehat.

Kesimpulannya jika kita mencintai seseorang maka kita beri dia kebebasan untuk bertumbuh dan berkembang, mencintai dengan hati yang tulus, serta memberikan dia kebahagian. Namun jika kita merasa tidak bebas, selalu dikekang, tidak dibolehkan tumbuh, dipantau kemana pun, tidak mengerti privasi kita, manupulatif dan membuat kita seolah burung dalam sangkar itu bukan cinta melainkan obsesi. Jika kita mencintai seseorang kita hanya boleh menuntun bukan menuntut dia menjadi seperti yang kita inginkan.

Jangan malas balajar tentang bahasa cinta, dan mendalami apa arti cinta dan bagaimana cara mengungkapkan cinta itu karna kita harus tau agar tidak terjebak dalam hubungan yang tidak sehat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun