Perlu diakui bahwa konten-konten ini akan banyak di subscribe oleh orang. Kalau banyak disubscribe dan dinonton akan mendapat banyak uang juga.Â
Itu yang saya pahami. Orang yang akan membuat konten ini juga atau yang berada dalam konten ini cepat tenar dan dikenal oleh banyak orang. Kemana-mana dia pergi orang akan tahu dan fansnya banyak. Sehingga dia jalan ke tempat umum disana pasti ada yang minta foto bareng.
Kesimpulan
Konten-konten yang ditampilkan perempuan seperti diatas membawa dampak positif dan negatif. Dan bisa menggangu keberadaan dari kaum muda karena tidak dapat atau tidak tahu menyeleksi konten yang sesuai dengan usianya. Untuk itu keputusan berada dalam tangan kita semua sebagai penonton untuk melihat yang terbaik dan cocok untuk kita nonton.Â
Peran sekolah dan orang tua sangat penting disini untuk mendidik anak-anak agar pandai melihat dan menonton konten yang sesuai dengan usia mereka. Konten-konten ini memang kerapkali cepat viral sebab menarik perhatian. Akhirnya, jangan menilai buruk seseorang dari penampilannya, tapi lihatlah tujuan dibaliknya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H