Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Raket Artikel Utama

Fajar/Rian "Pecah Telur" Super 750, The Minions Gagal "Hat-trick", dan China Borong 4 Gelar Denmark Open 2022

23 Oktober 2022   23:23 Diperbarui: 24 Oktober 2022   09:35 1196
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 "Kami tidak menyangka 2022 akan sesukses ini. Kami tidak memiliki start terbaik, tetapi kami bekerja untuk menjadi versi terbaik dari diri kami sendiri." (Rian Ardianto)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akhirnya keluar sebagai pemenang Denmark Open 2022 usai memenangi "perang saudara" atas Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Seperti sudah diduga, tidak mudah bagi sang pemenang merengkuh gelar juara. Duel yang digelar di Jyske Bank Arena, Odense, Minggu (23/10/2022) malam WIB memang berakhir straight set 21-19 dan 28-26.

Seperti tercermin dari skor akhir, duel tersebut sesungguhnya berlangsung sengit, ketat, dan sungguh menguras kesabaran.

Partai final dalam arti sesungguhnya. Membuat para penonton juga ikut terlibat "senam jantung."

Betapa tidak. Perebutan poin berlangsung ketat sejak gim pertama. Kedua pasangan benar-benar mengeluarkan segenap kemampuan.

Fajar/Rian sempat memimpin 2-1, lalu The Minions balik menikung 3-4 hingga menutup interval dengan 9-11.

Perolehan poin unggulan dua terus bertambah. Selisih pun melebar menjadi 11-16. Kevin Sanjaya sempat menjalani perawatan di tengah pertarungan sengit.

Dalam keadaan tertinggal, Fajar/Rian tak tinggal diam. Keduanya berhasil memenangi pertarungan di depan net dan smes-smes keras berhasil membongkar rapatnya pertahanan The Minions.

Fajar/Rian sukses mengejar ketertinggalan 17-17 dan berbalik memimpin hingga mengunci gim pertama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun