Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Mega-transfer Antony Si "Kaki Beludru" dari "Neraka Kecil" Osasco dan Tantangannya di Liga Inggris

30 Agustus 2022   10:44 Diperbarui: 30 Agustus 2022   10:45 531
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Antony berseragam Ajax Amsterdam dan akan segera berganti kostum: AFP/KENZO TRIBOUILLARD

Erik pun sadar bila tidak segera diboyong ke Manchester dengan sisa waktu di bursa transfer musim panas yang semakin sempit, mereka bakal menyesal.  Tidak ada klub yang tidak tertarik pada salah satu pemain sayap paling bersinar saat ini.

Bagi Erik dan kepentingan The Red Devils, Antony sungguh berharga. Meski untuk itu ia sendirilah yang menjadi aktor utama yang menggoreskan kehilangan besar bagi mantan klub. Beberapa waktu lalu, Erik sudah wanti-wanti. Bila Antony pergi, Ajax bakal kehilangan besar. 

Mengapa Erik setega itu? Ini sepak bola,bung!  Industri besar yang menjadi pabrik fulus tanpa rasa iba.

Megatransfer Si "Kaki Beludru"

Bakat besar Antony diasah dan distimulus dari masa lalu yang kelam. Ia lahir dari kehidupan favela Inferninho yang tak lain dari sebuah "neraka kecil."

Letaknya di salah satu zona paling berbahaya di Osasco, daerah pinggiran Sao Pauolo yang akrab dengan narkoba dan berbagai kejahatan turunan tanpa peri kemanusiaan.

Dalam kesulitan dan kemelaratan karena tak yakin apakah bisa makan lebih dari sekali sehari, ia tumbuh dengan menghidupi dan membawa serta nilai-nilai yang membuatnya bisa sampai seperti saat ini.

Kualitasnya kini tidak hanya diakui di tingkat klub. Pelatih timnas Brasil, Tite menyebutnya sebagai pemilik "kaki beludru" dengan kemampuan menggiring dan mengolah bola dalam kecepatan yang mengagumkan.

Tite bakal menjamin satu tempat baginya untuk menari bersama Selecao di Piala Dunia Qatar pada November nanti.

Kecakapan olah bola itu dianggap melebihi bintang PSG, Neymar Junior. Neymar pun ikut pasang badan ketika Antony disorot karena lebih banyak memegang bola.

"Tidak, biarkan anak itu menggiring bola dan melakukan pekerjaannya sendiri!" Begitu Neymar membela melansir bbc.com.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun