Begitu juga The Babies dan Bagas/Fikri. Memang hasil undian tidak selalu berpihak pada mereka. Sering terjadi, "perang saudara" yang memaksa salah satu atau beberapa harus tersisih.
Walau begitu, situasi seperti ini akan selalu dihadapi para pemain. Harapannya, dengan meningkatkan performa dan hasil akhir semakin membaik, maka ranking dunia mereka semakin terdongkrak. Peluang bertemu dengan lawan-lawan tangguh di babak-babak awal bisa dihindari.
Selain itu, turnamen-turnamen ini menjadi ajang "pemanasan" menjelang Kualifikasi Olimpiade Paris 2024 yang akan dimulai tahun depan. Penting bagi setiap pemain untuk mempersiapkan diri bertarung demi meraih tiket ke pesta akbar empat tahunan itu.
Di seri pertama di Malaysia, para wakil Merah-Putih kembali menghadapi jalan terjal sejak awal. The Babies, julukan Leo/Daniel yang berada di "pool" atas akan menantang Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi asal China yang tampil bagus di Istora.
Begitu juga Fajar/Rian yang mulai diuji wakil tuan rumah, Goh V Shem/Low Juan Shen. Dalam perjalanan, kedua wakil ini (juga The Minions bila tidak mengundurkan diri) yang sama-sama berada di "pool" atas menghadapi sejumlah unggulan seperti Lee Yang/Wang Chi-Lin (unggulan 4 dari Taiwan) dan Satwiksaraj Rankireddy/Chirag Shetty (unggulan 7 asal India).
Sementara itu, The Daddies, Bagas/Fikri, plus PraYer yang absen, berada di "pool" bawah. Bila PraYer tak dirundung malang, maka keduanya akan langsung saling jegal dengan Bagas/Fikri di laga pertama.
Absennya PraYer membuat Bagas/Fikri mendapat berkah ke babak kedua tanpa bertanding. Lawan berat pun menanti juara All England 2022. Keduanya berpeluang menghadapi unggulan dua dari Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
The Daddies akan mengawali perjungan mereka dengan menghadapi pasangan muda China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang. Langkah unggulan tig aini bila tak tersandung bakal bertemu dengan unggulan lima yang menjadi jagoan tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di perempat final.
Berharap bangkit
Harapan yang sama juga dialamatkan kepada sektor-sektor lain. Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Tommy Sugiarto di tunggal putra.
Selanjutnya, Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani sebagai andalan tunggal putri. Ganda putri bertumpu pada pasangan-pasangan muda yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Febby Valencia Dwijayanti/Ribka Sugiarto.