Anime Bleach Thousand-Year Blood War merupakan kelanjutan dari Bleach tahun 2004.
Setelah sekian tahun 'tertidur', cerita Bleach akhirnya berlanjut dan mulai ditayangkan pada tanggal 10 Oktober 2022.Â
Anime ini langsung mendapat antusias para pecinta anime terkhusus anime Bleach.Â
Kurosaki Ichigo karakter utama di anime ini benar-benar ditonjolkan. Bahkan karakter lainpun tidak luput dari 'versi baru' mereka masing-masing.Â
Tentu, kualitas Bleach Thousand-Year Blood War lebih baik dari segala aspek.Â
Tayang setiap hari Senin pukul 23.30 WIB di Bstation, kini anime ini menyuguhkan cerita yang mendebarkan di episode 11.
Dengan subjudul 'Apapun Selain Hujan', episode 11 menyuguhkan cerita Renji dan Ichigo yang diperintahkan untuk mengalahkan Asauchi di dalam lubang oleh Oetsu.
Asauchi yang merupakan bentuk amarah dari zanpakutou membuat Renji dan Ichigo kewalahan. Namun Renji dapat mengalahkannya dan berhasil naik. Hal itu karena Renji adalah seorang malaikat maut. Sementara Ichigo belum mengerti tentang siapa dirinya sebenarnya.
Hingga pada akhirnya Ichigo dipulangkan ke dunia manusia dan hidup normal. Namun Ichigo sering melamun, hingga suatu malam ketika hujan turun, Ichigo didatangi ayahnya Shiba Isshin.
Ayahnya mengetahui kondisi Ichigo saat ini dan hendak mengatakan yang sebenarnya tentang jati diri Ichigo.
Ayahnya mengatakan bahwa Ichigo bukanlah malaikat maut dan bukan pula manusia biasa, karena ibu Ichigo merupakan seorang Quincy bernama Kurosaki Masaki.
Scene pun berpindah ke masa lalu, dimana ayah Ichigo masih menjabat sebagai ketua Divisi 10 dan bertemu dengan ibu Ichigo yang merupakan seorang Quincy dalam keadaan terluka parah di bawah hujan yang deras.
Di masa lalu, Shiba tengah melakukan penyelidikan di sebuah kota bernama Naruki yang menyebabkan malaikat maut meninggal secara tidak wajar dibawah air hujan yang turun deras.Â
Ia pergi sendirian, sementara di sisi lain ada 3 orang malaikat maut yang sedang berada di sebuah laboratorium tengah membuat percobaan bernama hollowfikasi.
Di suatu malam, Shiba yang tengah melakukan penyelidikan menyuruh dua malaikat maut yang tengah berpatroli untuk segera pergi jika hujan turun. Hal itu karena Shiba tidak ingin diganggu oleh siapapun dalam penyelidikannya.
Scene berpindah di rumah kediaman keluarga Ishida.
Rupanya Masaki, ibu dari Ichigo dijodohkan dengan Ryuu Ishida (Ryuken). Namun Ryuu merasa pernikahan sesama Quincy haruslah didasarkan pada kebahagiaan, sedangkan ia merasa perjodohannya dengan Masaki hanya semata untuk melindungi keluarganya sebagai sesama Etch Quincy.
Ryuu Ishida justru menginginkan Masaki bahagia dengan pilihannya sendiri demi masa depan Quincy.Â
Di sisi lain Shiba tengah berpatroli di dekat Arena Naruki. Hujan mulai turun. Shiba mempertanyakan apakah malaikat maut yang menjadi target. Sehingga ia mencoba memancingnya dengan mengeluarkan tekanan spiritual miliknya.
Kemudian dua malaikat maut yang diperintahkan Shiba untuk pergi merasakan kekuatan spiritual tersebut namun malah berakhir terpotong tiba-tiba.
Lalu kemudian dibelakang Shiba tiba-tiba muncul hollow berwarna hitam.
Pertarungan pun tak dapat dihindari. Masaki merasakan tekanan spiritual keduanya. Ia berlari keluar kamar namun dihalangi oleh Ryuu Ishida.
Ryuu Ishida mengatakan bahwa sebagai Etch Quincy, Masaki seharusnya berpikir untuk tidak mengorbankan nyawa dengan mudah.
Namun Masaki mempunyai prinsipnya sendiri. Ia bersih keras untuk membantu sebisanya karena ia tidak ingin ada penyesalan di kemudian hari karena tidak bisa membantu orang yang membutuhkan pertolongan.
Ryuu pun mengikuti Masaki secara diam-diam. Masaki mengamati dengan jelas bagaimana Shiba bertarung melawan hollow hitam. Shiba hendak menebaskan Engetsu miliknya namun ia terkena sayatan zanpakutou milik malaikat maut dari belakang.
Shiba akhirnya tahu bahwa hollow hitam ini bisa bersembunyi di daerah kekuasaan Malaikat maut karena ada yang malaikat maut yang berkhianat.
Shiba tidak menyerah begitu saja ia sekuat tenaga melawan hingga akhirnya Shiba kewalahan dan Masaki menyelamatkannya.Â
Masaki membunuh hollow hitam dengan mudah, namun ia hampir terkena ledakan dari tubuh hollow. Sehingga Shiba dengan sigap menangkap bagian tubuh hollow dan mengenai dirinya.
Mereka berdua akhirnya berkenalan. Ryuu yang menyaksikan hal itu memilih pergi karena melihat Masaki baik-baik saja.Â
Sementara ketiga malaikat maut yang menciptakan hollowfikasi nerasa tertarik dengan kalahnya hollow buatan mereka oleh seorang Quincy.
Lalu bagaimana kelanjutannya? Bagaimana langkah Ichigo ke depannya?Â
Tonton anime Bleach: Thousand Year Blood War melalui link dibawah ini!
Nantikan keseruan Kurosaki Ichigo bersama para kapten Gotei 13 di episode selanjutnya.***
Sumber: BstationÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H