Mohon tunggu...
Cesario Tarigan
Cesario Tarigan Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Selalu belajar dan mencoba hal yang baru.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

COTIF vs HBT : Antara U19 dan U21 serta Pengalaman Ricky Yacobi

27 Juli 2014   23:33 Diperbarui: 18 Juni 2015   05:01 744
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

3. Umur Peserta

COTIF adalah turnamen yang diikuti timnas under 20 dan klub under 20 (berumur kurang dari 20). Sedangkan di HBT mayoritas peserta adalah timnas U21.

Secara nalar yang waras pasti sewajarnya mengirimkan timnas U21 ke HBT dan timnas U19 ke COTIF. Kenyataannya yang dikirim malah terbalik. Mengapa timnas U21 dikirimkan ke turnamen yang mayoritas adalah U2o? Indra Safri sendiri pernah mengungkapkan pendapatnya bahwa seharusnya yang turun di COTIF adalah junior, yang dikirim malah lebih senior:

http://bolapop.com/2014074660/indra-sjafri-kecewa-turnamen-cotif-diganti-hasanah-bolkiah-trofi/

Apakah engkau tidak malu mengirimkan U21 melawan U20 wahai PSSI?

4. Persiapan Timnas U21.

"PSSI melalui BTN menunjuk Rudy Keltjes untuk mempersiapkan Timnas U-21. Dalam jangka pendek, tim tersebut akan didominasi juara ISL U-21, yakni berkisar sampai 10-12 pemain. Akan ditambah juga oleh pemain U-19 yang terdaftar," tutur Sekjen PSSI, Joko Driyono."

PSSI sudah memiliki kompetisi U21 tetapi tidak punya timnas U21? Mengapa pemain dipilih oleh PSSI bukan pelatih? Mengapa timnas U21 dibentuk secara mendadak sedangkan tiap tahunnya diadakan kompetisi U21 oleh PSSI? Bahkan IPL yang dulu berjalan bersamaan dengan ISL saja memiliki kompetisi U21. Jadi sangat mengherankan sekaligus menyedihkan betapa terkesan remeh dalam pembentukan timnas U21.

Malahan timnas U19 yang dibentuk dengan pencarian model "blusukan" bukan dari pengamatan dari kompetisi U19 yang resmi dari PSSI, telah mencapai prestasi. Mengapa bukan dari hasil kompetisi reguler resmi PSSI? Bahkan kompetisi U21 terpaksa ditunda karena mayoritas adalah pemain U21 Sriwijaya. Ini penyataan PSSI :

“Penundaan jadwal memang terpaksa dilakukan. Pasti ada pro dan kontra di 12 tim yang bakal berlaga, tetapi ini semua demi timnas,” ungkap Darwis Satmoko, Manajer Administrasi dan Kompetisi PT Liga Indonesia.

Timnas U19 dibentuk secara bertahap dari sejak mereka adalah U17, sehingga bisa mencapai kemampuan seperti sekarang. Bukan dari pembentukan secara instan. Apakah sudah lupa mereka bahwa Sriwijaya U21+beberapa pemain senior dikalahkan oleh timnas U19?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun