Tim Garuda tak pernah menang dalam 5 duel terakhir melawan Jepang. Empat kali kalah dan sekali seri. Indonesia kebobolan total 12 gol, dan hanya membuat 2 gol ke gawang Jepang.Â
Hasil seri terakhir Indonesia kontra Jepang, pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia di Stadion Utama Senayan yang berakhir 0-0, bulan Mei 1989.
Gol terakhir Indonesia melawan Jepang dibuat oleh Rochy Putiray pada laga kualifikasi Olimpiade di bulan November 1991.
Timnas Indonesia terakhir kali menang melawan Jepang di bulan Februari 1981, pada laga persahabatan di Jakarta yang berkesudahan 2-0. Gol Indonesia saat itu dicetak oleh Bambang Nurdiansyah dan Berty Tutuarina.
Melihat beragam fakta tersebut, bakal sulit bagi Indonesia untuk meraih kemenangan, maupun mendapatkan hasil seri, dalam duel menghadapi Jepang petang nanti di Al Thumama Stadium.
Tidak kebobolan gol, mengulangi momen di bulan Mei 1989, adalah opsi terbaik yang harus dilakukan skuad timnas Indonesia dalam pertandingan versus Jepang. Dengan tidak kebobolan gol, tim Garuda akan menuai hasil menang (jika mencetak gol) atau seri 0-0.
Pemain Indonesia sudah berhasil mencegah gawang kebobolan di pertandingan sebelumnya melawan Vietnam.Â
Tapi, Jepang tak pernah absen menjebol gawang tim lawan dalam 16 pertandingan terakhir. Tim Samurai Biru terakhir kali mandul gol saat kalah 0-1 menghadapi Kosta Rika pada laga persahabatan di bulan November 2022.
Kalah dengan skor tipis melawan Jepang, adalah opsi terburuk buat Indonesia untuk dapat lolos ke babak 16 besar lewat fasilitas peringkat tiga grup terbaik.
Sembari berharap Vietnam tidak menang lawan Irak. Serta Jordania unggul atas Bahrain di grup E, atau Oman seri maupun kalah melawan Kyrgyzstan di grup F.