Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Raket Artikel Utama

Carlos Alcaraz Juara Baru Wimbledon, Djokovic Gagal Menyamai Rekor Federer

17 Juli 2023   01:59 Diperbarui: 26 Juli 2023   12:04 853
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Carlos Alcaraz tampil agresif sering melakukan pukulan Winners/foto: Wimbledon.com

Alcaraz balik memuji kehebatan Djokovic yang kini berusia 36 tahun, "Ketika saya baru lahir, dirimu (Djokovic) telah memenangkan banyak gelar juara."

Carlos Alcaraz yang sudah meraih dua titel juara Grand Slam, memang masih butuh waktu panjang untuk dapat menyamai rekor Djokovic yang sudah 23 kali juara Grand Slam.

Juara dan runner-up tunggal putra Wimbledon 2023/foto: Wimbledon.com
Juara dan runner-up tunggal putra Wimbledon 2023/foto: Wimbledon.com

Kilas Pertandingan Final Tunggal Putra Wimbledon 2023

'Nole' Djokovic mendominasi set pertama dengan kemenangan telak 6-1, usai break serve Alcaraz di game kedua dan keempat.

Set pertama ditutup oleh Djokovic dengan pukulan forehand smash yang tak bisa dikembalikan 'Carlitos' Alcaraz. Ada 4 pukulan winners dan 1 aces dibuat Djokovic pada set pertama.

Novak Djokovic menang mudah di set pertama/ foto: Wimbledon.com
Novak Djokovic menang mudah di set pertama/ foto: Wimbledon.com

Set kedua berlangsung sengit. Kedua pemain saling melakukan break serve point di game kedua dan ketiga. 

Nole dan Carlitos setelah itu silih berganti meraih poin saat pegang servis, hingga posisi skor 6-6.

Djokovic sempat unggul 3-0 saat tie break. Carlitos bisa menyamakan skor jadi 3-3, dan berbalik unggul 5-4. Alcaraz akhirnya menang tie break 8-6, dengan membuat total 17 winners dan 3 aces di set kedua.

Alcaraz mengganas di set ketiga. Dia sembilan kali membuat pukulan winners. Mematahkan servis Djokovic di game 1, 5, dan 7. Sehingga Alcaraz menang telak 6-1 di set ketiga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun